Ipswich Town Akan Menjamu Wolves pada Carabao Cup Dini Hari Nanti, Elkan Baggott Main?

oleh Hery Kurniawan diperbarui 26 Sep 2023, 17:45 WIB
Bek Ipswich Town, Elkan Baggott. (Bola.com/Dok.Instagram Elkan Baggott).

Bola.com, Ipswich - Ipswich Town akan menghadapi laga penting di babak ketiga Carabao Cup 2023/2024, Rabu (26/9/2023) dini hari WIB. Mereka akan menjamu kotestan Premier League, Wolverhampton Wanderers di Portmand Road.

Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott berpeluang tampil pada laga itu. Sebab, pemain berusia 20 tahun itu selalu dimainkan oleh Ipswich Town di Carabao Cup musim ini.

Advertisement

Elkan Baggott bermain 90 menit penuh saat Ipswich Town menghadapi Bristol Rovers di babak pertama Carabao Cup 2023/2024. Laga itu dimenangkan Ipswich dengan skor 2-0.

Kemudian pada laga kedua, Elkan Baggott kembali dimainkan penuh. Eks pemain Gillingham Town itu menjadi bagian dari skuad Ipswich yang mengalahkan Reading 3-2 lewat adu tendangan penalti.

Elkan Baggott berpeluang dipasangkan dengan bek jangkung yang lain, Luke Woolfenden di lini belakang Ipswich Town.

 

2 dari 3 halaman

Belum Bermain di Liga

Manajer Ipswich Town, Kieran McKenna, mengaku akan mengambil keputusan yang tepat terkait masa depan Elkan Baggott apakah bertahan atau dipinjamkan pada musim ini. (dok. Ipswich Town)

Elkan Baggott memang sudah bermain dua kali di Carabao Cup musim ini. Namun, pemilik 194 cm itu tampak kesulitan bersaing di ajang liga atau EFL Championship.

Sang pelatih, Kieran McKenna bahkan kerap tak memasukkan nama Elkan Baggott ke skuadnya dalam pertandingan EFL Championship.

Kieran McKenna bahkan sudah memiliki duet paten di lini belakangnya musim ini. Ia kerap memasangkan Luke Woolfenden dengan Cameron Burgess.

3 dari 3 halaman

Persaingan Ketat

Bek Ipswich Town, Elkan Baggott. (Bola.com/Dok.Instagram Elkan Baggott).

Persaingan di posisi bek tengah Ipsiwich Town musim ini memang sangat ketat. Ada enam pemain di skuad The Blues yang memperebutkan dua posisi bek tengah di setiap laga.

Selain duet Luke Woolfenden dan Cameron Burgees, ada beberapa nama lain yang bersaing dengan Elkan Baggott di lini belakang Ipswich Town. Di sana ada George Edmundso dan Janoi Donacien.

Selain itu ada pula eks pemain Manchester United, Axel Tuanzebe yang baru bergabung di musim panas 2023. Tuanzebe digaet secara gratis dari Setan Merah.

 

 

 

Berita Terkait