Foto: Deretan Kiper Terbaik Jebolan Piala Dunia U-17 Edisi 2019, Ada yang Diincar Manchester United

oleh Hendriyan diperbarui 02 Okt 2023, 15:23 WIB
Piala Dunia U-17 edisi terakhir 2019 menjadi milik Brasil sebagai kampiun. Selain menahbiskan Brasil sebagai juara, Piala Dunia U-17 edisi 2019 juga telah melahirkan beberapa talenta terbaik untuk masing-masing posisi yang kini membuktikan kapabilitasnya dengan membela klub-klub top Eropa. Seperti tiga kiper berikut ini, di mana salah satunya kini menjadi incaran klub raksasa Premier League, Manchester United. (j.league)
Bart Verbruggen termasuk dalam skuad Belanda yang meraih posisi ketiga pada Piala Dunia U-17 edisi 2019, meski ia sama sekali tak pernah dimainkan. Usai turnamen ia hengkang dari NAC Breda untuk bergabung dengan Anderlecht pada awal musim 2020/2021. (AFP/Belga/Virginie Lefour)
Setelah tampil cemerlang bersama Anderlecht, Bart Verbruggen melanjutkan petualangannya ke Premier League dengan memperkuat Brighton and Hove Albion pada awal musim 2023/2024. Bersama Jason Steele, ia harus bersaing memperebutkan posisi kiper utama yang ditinggalkan Robert Sanchez. (brightonandhovealbion.com)
Serupa dengan Bart Verbruggen, Marcelo Pitaluga juga tak pernah diturunkan Timnas Brasil saat Piala Dunia U-17 edisi 2019 meski dirinya masuk dalam skuad. Timnas Brasil yang akhirnya menjadi juara lebih memilih Matheus Donelli sebagai kiper utama yang akhirnya memenangkan penghargaan Golden Glove. (AFP/Pool/Phil Noble)
Marcelo Pitaluga (tengah) memiliki nasib lebih baik dibanding Matheus Donelli usai Piala Dunia U-17 edisi 2029 berakhir. Marcelo Pitaluga yang menjadi milik Fluminense diminati Liverpool dan akhirnya bergabung dengan Liverpool U-23 pada awal musim 2020/2021. Sempat dipinjamkan ke Macclesfield pada musim 2022/2023, ia kembali bergabung dengan Liverpool U-21 pada musim 2023/2024. (thisisanfield.com)
Zion Suzuki dipercaya sebagai kiper utama Timnas Jepang pada Piala Dunia U-17 edisi 2019. Tampil dalam 4 laga, ia hanya mampu membawa Jepang bertahan hingga babak 16 besar setelah ditaklukkan Meksiko 0-2. (j.league)
Zion Suzuki saat ini tengah menjalani musim pertama bermain bersama klub kasta pertama Liga Belgia, Sint-Truden dengan status pinjaman dari Urawa Red Diamonds. Tampil mengesankan bersama Sint-Truden, Zion Suzuki pun kini tengah diminati oleh klub raksasa Premier League, Manchester United. (j.league)

Berita Terkait