Cetak Brace dalam Pesta AS Roma di Liga Europa, Andrea Belotti Jauh Lebih Baik dari Musim Lalu

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 06 Okt 2023, 07:28 WIB
Striker AS Roma, Andrea Belotti, melakukan selebrasi saat mencetak gol keempat timnya ke gawang Servette dalam laga matchday kedua Liga Europa di Stadion Olimpico Roma, Jumat (6/10/2023) dini hari WIB. AS Roma menang 4-0 dalam pertandingan ini. (AP Photo/Alessandra Tarantino)

Bola.com, Jakarta - Kemenangan 4-0 AS Roma atas Servette pada laga matchday kedua Liga Europa 2023/2024, Jumat (6/10/2023) dini hari WIB, tidak lepas dari peran penting Andrea Belotti. Sang pemain bersyukur karena bisa memberikan kontribusi nyata, tidak seperti pada musim lalu.

Keran gol kemenangan AS Roma dibuka oleh gol Romelu Lukaku pada menit ke-21 yang membuat keunggulan 1-0 bertahan hingga 45 menit pertama usai.

Advertisement

Setelah itu Andrea Belotti menggandakan keunggulan lewat gol pada menit ke-46, atau persis setelah babak kedua laga Liga Europa itu dimulai.

Setelah Lorenzo Pellegrini mencetak gol ketiga AS Roma pada menit ke-52, Andrea Belotti mencetak gol keduanya dalam pertandingan ini pada menit ke-59. AS Roma pun mengamankan tiga poin penting dari pertandingan ini.

Belotti pun mengungkapkan bahwa sejak awal pertandingan AS Roma bertekad untuk menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan.

"Pada babak kedua kami tampil dengan sikap ingin memastikan pertandingan dan dalam 11 menit kami melakukannya. Kami membiarkan Servette terlalu banyak menguasai bola pada babak pertama dan seharusnya itu tidak terjadi," ujar Belotti kepada Sky Sport Italia.

"Kami adalah AS Roma, kami tidak boleh melakukan kesalahan dan kami harus memenangkan pertandingan ini," lanjutnya.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 
2 dari 4 halaman

Sempurna di Eropa, Terkendala di Italia

Para pemain AS Roma berselebrasi setelah mencetak gol terakhir ke gawang Servette dalam pertandingan Liga Europa di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (6/10/2023) dini hari WIB. AS Roma menang 4-0 dalam pertandingan ini. (AP Photo/Alessandra Tarantino)

Kemenangan ini menjadi yang kedua secara beruntun diraih AS Roma di Liga Europa. Tim ibu kota Italia itu juga berhasil mencapai final pada musim lalu.

Namun, itu berbeda ketika bermain di Serie A Liga Italia, di mana AS Roma kini berada di posisi ke-13 dengan 8 poin dari 7 laga. Jadi ada mentalias yang berbeda ketika bermain di dua kompetisi tersebut?

"Eropa adalah kompetisi yang penting, tetapi begitupun dengan Serie A. Saya tidak berpikir kami memberikan yang lebih besar di Eropa, tetapi kami perlu melakukannya untuk mendapatkan keseimbangan yang tepat," ujar Belotti.

"Kami harus menganggap setiap pertandingan dan tim lawan dengan cara yang sama. Jika kami bisa mempertahankan pendekatan yang sama, maka kami bisa berkembang," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Performa yang Berbeda Ketimbang Musim Lalu

Striker AS Roma, Andrea Belotti saat mencetak gol ke gawang Salernitana pada pekan perdana Liga Italia 2023/2024. (Alberto PIZZOLI / AFP)

Andrea Belotti memiliki catatan yang tidak bagus pada musim lalu. Dalam musim debutnya bersama AS Roma di Serie A itu, Belotti gagal mencetak satu pun gol. Namun, sekarang ia seperti tidak bisa berhenti mencetak gol.

Dengan tambahan dua gol dalam kemenangan 4-0 di Liga Europa ini, Belotti sudah mencetak empat gol dan dua assist dalam delapan pertandingan di semua kompetisi.

"Musim lalu tidak mudah untuk saya, karena saya tidak pernah mencapai performa terbaik sepanjang tahun. Saya mengalami beberapa cedera yang membuat perkembangan saya melambat dan memengaruhi performa saya," ujar Belotti.

"Saya bekerja sangat keras di pramusim dan mengetahui hasilnya akan datang. Jadi kini saya ingin terus seperti ini," lanjutnya.

 

 
4 dari 4 halaman

Bersaing dengan Slavia Prague

Liga Europa - Ilustrasi Logo Musim 2022-2023 (Bola.com/Adrenus Titus)

AS Roma dan Slavia Prague berada di dua posisi teratas dalam Grup G Liga Europa musim ini dengan enam poin dari dua laga, meninggalkan Servette dan Curaricki berada di dua posisi terbawah dengan tanpa poin.

Slavia Prague berada di posisi teratas karena berhasil menang 6-0 atas Sheriff pada saat yang sama dengan kemenangan 4-0 atas Servette. AS Roma kalah selisih gol maupun produktivitas ketimbang Slavia Prague.

AS Roma sejauh ini sudah mencetak enam gol dan satu kebobolan. Sementara itu, Slavia Prague sudah mencetak delapan gol dan belum sekalipun kebobolan dalam dua pertandingan.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait