BRI Liga 1: Wiljan Pluim Didepak PSM, Begini Respons Bernardo Tavares

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 08 Okt 2023, 20:54 WIB
Wiljan Pluim menjadi roh permainan di lini serang skuat Juku Eja. Hampir seluruh pelatih calon lawan PSM Makassar mewaspadai pergerakan pemain berusia 30 tahun ini. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Parepare - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, enggan berkomentar banyak seputar kabar didepaknya Wiljan Pluim. Tavares mengaku, dirinya hanya sebagai pelatih tim.

Kabar mengejutkan datang dari PSM Makassar. Klub asal Sulawesi Selatan itu telah mendepak Wiljan Pluim.

Advertisement

Kabar pendepakan Pluim diungkapkan secara langsung pemilik PSM Makassar, Aksa Mahmud. Menurut Aksa, pihaknya tidak ingin bergantung kepada seorang pemain dan sudah saatnya regenrasi, karena Pluim dianggap sudah tua.

Pelatih Bernardo Tavares enggan mengomentari kepergian Wiljan Pluim. Menurut Tavares, dirinya hanya pelatih dan bukan pemilik dari PSM Makassar.

"Saya hanya pelatih dari tim ini. Saya bukan direktur atau CEO dari tim ini. Tugas saya untuk mengembangkan pemain-pemain. Jadi, soal pernyataan tersebut saya tidak bisa berbicara banyak," kata Bernardo Tavares saat ditanya mengenai nasib Wiljan Pluim.

2 dari 5 halaman

8 Laga Absen

Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim memasuki lapangan jelang menghadapi Persikabo 1973 pada laga pekan ke-3 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jumat (14/7/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Teka-teki kepergian Wiljan Pluim sudah tercium sejak lama. Awalnya muncul berita penunggakan gaji yang dialami para pemain PSM Makassar.

Kemudian Pluim memilih kembali ke Belanda pada FIFA Matchday edisi September 2023. Setelah itu, sang pemain tak kembali lagi dan menghilang dari skuad PSM.

Tercatat sudah delapan laga PSM tak diperkuat Wiljan Pluim. Hingga akhirnya tersiar kabar sang pemain sudah didepak oleh klub berjulukan Juku Eja itu.

3 dari 5 halaman

7 Tahun Berkarier

Para pemain PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Wiljan Pluim ke gawang Madura United dalam laga pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023, Jumat (31/3/2023) malam WIB. (Bola.com/Wahyu Pratama)

Wiljan Pluim bergabung dengan PSM Makassar pada 2016. Secara keseluruhan, Pluim sudah mencatatkan 178 penampilan dan mencetak 47 gol serta 51 assist.

Dia juga sukses mempersembahkan dua gelar bergengsi untuk PSM. Pemain asal Belanda itu mempersembahkan gelar Piala Indonesia 2018/2019 dan BRI Liga 1 2022/2023.

Pada musim lalu, pesepak bola berkepala plontos tersebut juga terpilih sebagai pemain terbaik kompetisi. Adapun kontrak Pluim sebenarnya baru berakhir pada Desember 2025.

4 dari 5 halaman

Hasil dan Jadwal Pekan ke-15 BRI Liga 1

Liga 1 - Ilustrasi Logo BRI Liga 1 2023 / 2024 (Bola.com/Adreanus Titus)

Jumat, 6 Oktober 2023

  • RANS Nusantara FC 2-1 PSIS Semarang
  • Persikabo 1973 2-2 Persis Solo
  • Dewa United 3-1 PSS Sleman
  • Arema FC 0-1 Borneo FC

Sabtu, 7 Oktober 2023

  • Persebaya Surabaya 2-3 Persib Bandung
  • Persija Jakarta 1-1 Barito Putera

Minggu, 8 Oktober 2023

  • PSM Makassar 0-2 Madura United
  • Bhayangkara FC Vs Bali United
  • Persita Tangerang Vs Persik Kediri
5 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

Berita Terkait