Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, menyebut Konser Histeria Pesta Bola Dunia 2023, sebagai salah satu bentuk promosi yang luar biasa untuk Piala Dunia U-17 2023 Indonesia.
Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group selaku official broadcaster lewat SCTV menyelenggarakan konser "Histeria Pesta Bola Dunia 2023" di Studio 5 Emtek City, Jakarta Barat, Selasa (10/10/2023) malam WIB.
Konser Histeria Pesta Bola Dunia 2023 ini digelar sebagai salah satu bentuk untuk mempromosikam Piala Dunia U-17 2023 itu dipandu Stewart Henry, Ben Kasyafani, dan Natascha Germania.
Musisi papan atas yang memeriahkan konser Historia Pesta Bola Dunia 2023 meliputi Dewa 19 Ft. Virzha, Lesti Kejora, Antonio Blanco Jr, Randy Pangalila, Rey Bong, Bara Valentino, Dinda Kirana, hingga Aqeela Calista.
Ketua Umum PSSI sekaligus Menteri BUMN, Erick Thohir turut menonton dan terlibat dalam Konser Histeria Pesta Bola Dunia 2023.
"Ini promosi yang luar biasa. Bagaimana Emtek Group, SCTV, dan Indosiar bisa mendorong masyarakat untuk berpartisipasi," ujar Erick Thohir.
"Informasi luar biasa. Banyak bintang-bintang ada Dewa 19 sampai Lesti Kejora. Bantu-bantu promosi. Luar biasa, terima kasih," kata Erick Thohir.
Piala Dunia U-17 2023 akan digelar pada 10 November-2 Desember 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Stadion Manahan, Solo, dan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
Baca Juga
Kepada Media Italia, Erick Thohir Berjanji Akan Terus Menaturalisasi Pemain Sambil Pembinaan Pemain Muda
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut