Liga Inggris: Jadon Sancho Terasingkan dari Skuad MU, Dilarang Bergaul dan Makan Bareng Rekan Setim!

oleh Hendry Wibowo diperbarui 19 Okt 2023, 11:15 WIB
Pemain Manchester United Jadon Sancho berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan pramusim di MetLife Stadium, New Jersey, Amerika Serikat, Minggu (23/7/2023). (Leonardo Munoz / AFP)

Bola.com, Jakarta - Media Inggris, Daily Mail memberitakan fakta menyedihkan mengenai sosok pemain Manchester United (MU), Jadon Sancho.

Dilaporkan mereka, Jadon Sancho telah berlatih sendiri di fasilitas akademi MU sejak awal Oktober. Yang artinya, ia sudah tidak mengikuti aktivitas bersama tim utama.

Advertisement

Dia diasingkan dari skuad berjulukan Setan Merah oleh Erik ten Hag karena secara terbuka mencap manajer MU itu sebagai pembohong atas alasannya mencadangkannya saat tim kalah 1-3 dari Arsenal.

Daily Mail turut menambahkan pemain sayap berusia 23 tahun ini terus bekerja sendirian di Carrington di mana dia dilarang untuk bergaul atau makan dengan rekan-rekan setimnya.

Sancho bahkan harus mengunci pintu saat berganti pakaian di tempat latihan akademi. Alasannya masalah keamanan yang berkaitan dengan pemain senior yang bercampur dengan anak di bawah umur.

Ini tentu sebuah kejatuhan luar biasa dalam karier Jadon Sancho. Apalagi mengingat MU bersusah payah merekrutnya dari Borussia Dortmund dan mengeluarkan kocek 73 juta paun pada musim panas 2021. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Belum Minta Maaf

Jadon Sancho merayakan gol dalam laga Manchester United versus Leeds United pada pekan ke-8 Liga Inggris 2022/2023 di Old Trafford, Kamis (9/2/2023). (AP/Dave Thompson)

Disebutkan sebenarnya Jadon Sancho dapat kembali bermain jika dia meminta maaf kepada Ten Hag, tetapi syaratnya permintaan maaf itu harus tulus.

Sejauh ini Sancho telah menolak untuk memberikan permintaan maaf yang diinginkan oleh sang pelatih.

Sampai sekarang bahkan yang bersangkutan tidak menunjukkan tanda-tanda untuk melunakkan sikapnya meskipun ada desakan dari para tokoh senior di klub dan rekan setimnya.

 

 

 

3 dari 4 halaman

Hengkang

Jadon Sancho telah menghabiskan enam setengah pekan terakhir untuk berlatih sendiri, dan ada perasaan yang berkembang bahwa meskipun dia meminta maaf pada tahap ini, hal itu akan menjadi sebuah gerakan kosong dan mungkin masih belum dapat diterima oleh Ten Hag.

Jika masalah ini masih belum terselesaikan, MU akan mendengarkan tawaran untuk pemain asal Inggris itu di bulan Januari. 

Andai hengkang, maka Jadon Sancho meninggalkan MU setelah hanya dua setengah tahun setelah kepindahannya yang bernilai besar dari Borussia Dortmund.

Sumber: Daily Mail 

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait