Prediksi Starting XI MU Saat Bersua Sheffield United di Liga Inggris: Tanpa Casemiro, Siapa Penggantinya?

oleh Hendry Wibowo diperbarui 21 Okt 2023, 15:30 WIB
Pemain Manchester United, Casemiro. (AP Photo/Dave Thompson)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) akan tandang ke markas Sheffield United pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024 di Stadion Bramall Lane, hari Minggu dini hari pukul 02.00 WIB.

MU dipastikan tanpa Casemiro pada pertandingan ini. Lantas seperti apa prediksi starting XI anak asuhan Erik Ten Hag saat bersua Sheffield United.

Advertisement

Meski Casemiro tidak dapat tampil setelah mengalami cedera saat membela Brasil di jeda internasional, namun Raphael Varane, Sofyan Amrabat dan Sergio Reguilon akan tampil sebagai starter setelah menjalani latihan jelang pertandingan.

Artinya kemungkinan besar, Sofyan Amrabat bakal menggantikan peran Casemiro. Dia bakal bahu membahu bersama Christian Eriksen dan Bruno Fernandes di lini tengah.

Sementara di lini belakang, sosok Harry Maguire dan Varane jadi andalan pada pos bek tengah. Kemudian bek kiri diisi Reguilon, plus Diogo Dalot di pos bek kanan.

2 dari 4 halaman

Hojlund Andalan

Striker Manchester United Rasmus Hojlund kecewa gol pertamanya tak disahkan wasit gara-gara VAR saat kalah 1-3 dari Brighton di pekan kelima Liga Inggris (AFP)

Sementara sosok Rasmus Hojlund diprediksi bakal kembali jadi tumpuan MU untuk mencetak gol ke gawang Sheffield United. 

Hojlund masih memburu gol pertama bersama MU di ajang Liga Inggris dan lawan Sheffield bisa jadi kesempatan emas. 

Hojlund bakal diapit oleh dua winger cepat: Mason Mount dan Alejandro Garnacho. Yuk scroll ke bawah untuk melihat prediksi starting XI lengkap MU saat bersua Sheffield. 

3 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Manajer: Erik Ten Hag 

Formasi: 4-3-3 

  • Kiper: Andre Onana
  • Bek kanan: Diogo Dalot 
  • Bek tengah: Harry Maguire 
  • Bek tengah: Raphael Varane 
  • Bek kiri: Sergio Reguilon  
  • Gelandang bertahan: Sofyan Amrabat 
  • Gelandang tengah: Bruno Fernandes  
  • Gelandang tengah: Christian Eriksen 
  • Winger kanan: Mason Mount  
  • Winger kiri: Alejandro Garnacho 
  • Striker: Rasmus Hojlund 
4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait