Melihat Rekor Pertemuan Timnas Indonesia dengan 3 Lawan di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak Paling Bahaya!

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 26 Okt 2023, 08:00 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Timnas Indonesia lawan Irak, Vietnam, dan Filipina (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan berlaga di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pasukan Shin Tae-yong akan tergabung di Grup F.

Timnas Indonesia melaju ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah mengalahkan Brunei Darussalam dengan agregat 12-0. Kemenangan itu membuat perjuangan Timnas Indonesia untuk tampil di Piala Dunia 2026 berlanjut.

Advertisement

Pada putaran kedua, Timnas Indonesia akan bersaing dengan Irak, Vietnam, dan Filipina. Sejarah mencatat ketiga lawan itu sudah sering dihadapi oleh Timnas Indonesia.

Lantas, seperti apa catatan pertemuan antara Timnas Indonesia dengan para pesaing di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Berikut ini penjabarannya versi Bola.com:

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)

EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

2 dari 5 halaman

Irak Paling Bahaya

Irak akan menjadi lawan Timnas Indonesia di Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 (AFP/Karim Sahib)

Timnas Indonesia punya catatan buruk menghadapi Irak. Sejarah mencatat, skuad Merah-Putih tidak pernah menang dalam enam laga yang sudah dimainkan.

Timnas Indonesia menelan lima kekalahan dan sekali imbang. Satu-satunya hasil imbang melawan Irak terjadi pada Kualifikasi Piala Dunia 1974 dengan skor 1-1.

Timnas Indonesia juga punya catatan buruk, yakni tak mampu menjebol gawang Irak dalam empat laga terakhir. Ini tentu menjadi tantangan berat buat pelatih Shin Tae-yong.

3 dari 5 halaman

Bersaing dengan Vietnam

Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan (kiri) berebut bola dengan pemain Vietnam, Van Thanh Vu dalam laga leg pertama babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1/2023) sore WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Vietnam menjadi lawan yang tak mudah buat Timnas Indonesia. Sejarah mencatat, Tim Garuda sudah 27 kali bertemu Vietnam di berbagai ajang.

Hasilnya cukup menarik, yakni Timnas Indonesia dan Vietnam sama kuat dengan masing-masing meraih delapan kemenangan. Adapun 11 laga sisanya berakhir imbang.

Namun, Timnas Indonesia sudah lama tidak mampu mengalahkan Vietnam. Kemenangan terakhir yang diraih atas Vietnam terjadi pada Piala AFF 2016 dengan skor 2-1.

4 dari 5 halaman

Terlalu Tangguh Buat Filipina

Pemain Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya (kiri) berebut bola diudara dengan pemain Filipina, Amani Santos Aguinaldo dalam laga pamungkas Grup A Piala AFF 2022 yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila. Filipina berhasil mencetak gol penghibur jelang akhir pertandingan. Sundulan Sebastian Rasmussen di menit ke-83 berhasil memperkecil ketertinggalan. (AFP/Jam Sta Rosa)

Timnas Indonesia punya catatan positif melawan Filipina. Skuad Merah Putih tercatat tampil digdaya dengan tim berjulukan The Azcals itu.

Sejarah mencatat Timnas Indonesia sudah bertemu dengan Filipina dalam 25 pertandingan di berbagai ajang. Hasilnya adalah Timnas Indonesia meraih 20 kemenangan.

Adapun Filipina hanya sekali menang dan empat kali imbang lawan Timnas Indonesia. Satu-satunya kekalahan Indonesia atas Filipina terjadi pada Piala AFF 2014 dengan skor 0-4.

5 dari 5 halaman

Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Para pemain starting XI Timnas Indonesia berbaris menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya menjelang dimulainya laga putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (12/10/2023) malam WIB. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
  • 16/11/2023 - Irak Vs Timnas Indonesia
  • 21/11/2023 - Filipina Vs Timnas Indonesia
  • 21/3/2024 - Timnas Indonesia Vs Vietnam
  • 26/3/2024 - Vietnam Vs Timnas Indonesia
  • 6/6/2024 - Timnas Indonesia Vs Irak
  • 11/6/2024 - Timnas Indonesia Vs Filipina

Berita Terkait