Bola.com, Jakarta - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan komentarnya atas laga kontra Toulouse dalam matchday ketiga fase grup Liga Europa 2023/2024. Sukses menang besar, Klopp merasa sangat puas dengan pemainnya.
Meski hanya menurunkan mayoritas pemain mudanya saat menjamu Toulouse di Stadion Anfield, Jumat (27/10/2023) dini hari WIB, Klopp merasa permainan anak-anak asuhnya sempurna.
Diogo Jota membuka keunggulan Liverpool di menit ke-9', namun Thijs Dallinga menyamakan kedudukan hanya tujuh menit kemudian.
Wataru Endo mengembalikan keunggulan Liverpool di menit ke-30' sebelum Darwin Nunez mencetak gol ketiga Liverpool empat menit kemudian.
Ryan Gravenberch menambahkan gol keempat Liverpool di menit ke-65 sebelum Mo Salah mencetak gol kelima di masa tambahan waktu, dan memastikan kemenangan tuan rumah.
Klopp merasa sangat puas dengan permainan yang dilakukan oleh anak-anak asuhnya pada pertandingan tersebut.
"Hasil, bagus. Performa, bagus. Terutama, banyak penampilan individu yang sangat bagus, bagus karena itu penting untuk perkembangan,"
"Kami melakukan perubahan yang tepat. Itulah yang saya inginkan. Gol-gol yang kami ciptakan sungguh luar biasa. Menurut saya, para pemain sudah tepat yang mencetak gol-gol tersebut. Semuanya sangat bagus. Jadi, tidak ada yang perlu dikeluhkan," tutup Klopp.
Dengan kemenangan ini membuat pasukan Jurgen Klopp berada di puncak klasemen Grup E Liga Europa dengan sembilan poin dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni Liverpool.