Foto: Daftar Pencetak Gol Terbanyak Paruh Musim Liga 1 2023 / 2024, Terselip 1 Nama Pemain Indonesia

BolaCom | Muhammad Iqbal Ichsan Diperbarui 31 Okt 2023, 16:17 WIB
<p>Selebrasi pemain Arema FC, Gustavo Almeida Dos Santos, setelah mencetak gol kedua ke gawang Persija Jakarta dalam pertandingan pekan kesembilan BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Patriot Candra Bhaga, Bekasi, Minggu (20/9/2023). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)</p>
Gustavo Almeida bertengger di posisi teratas sebagai pencetak gol terbanyak hingga paruh musim Liga 1 2023/2024. Bomber Arema FC itu tampil beringas dengan mengemas 12 gol dalam 14 penampilan. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
<p>Pemain Persib Bandung, David da Silva melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama ke gawang RANS Nusantara FC pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (19/2/20023). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)</p>
Ujung tombak Persib Bandung ini membuntuti Almeida dengan catatan 11 gol dari 15 laga. Penampilan moncer David Da Silva membawa Maung Bandung menduduki posisi 2 klasemen paruh musim dengan 31 poin. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
<p>Pemain Dewa United, Alex Martins (tengah kiri) berebut bola dengan pemain Persebaya Surabaya, Ze Valente (tengah kanan) pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 antara Dewa United melawan Persebaya Surabaya di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (30/09/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)</p>
Alex Martins menjadi sosok pemain yang tak tergantikan di lini depan Dewa United. Sejauh ini, pemain asal Brasil itu telah mengoleksi 11 gol dalam 17 laga. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)
Carlos Fortes tampil subur bersama PSIS Semarang. Penyerang asal Portugal itu mampu membukukan 9 gol dalam 14 pertandingan. (Bola.com/Arief Bagus)
Stefano Lilipaly menjadi satu-satunya pemain asal Indonesia yang masuk dalam daftar pemain tersubur paruh musim Liga 1 2023/2024. Winger Borneo FC itu telah mengemas sembilan gol dari 17 laga. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Berita Terkait