BRI Liga 1: Pelatih PSIS Puas dengan Seluruh Pemainnya, Tak Perlu Ada Perubahan pada Putaran Kedua

oleh Radifa Arsa diperbarui 02 Nov 2023, 13:30 WIB
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Dewa United pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (14/8/2023). PSIS Semarang menang telak 4-1 atas Dewa United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Semarang - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, merasa sudah cukup puas dengan materi pemainnya saat ini. Oleh karena itu, perubahan besar tak diperlukan untuk menghadapi putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024.

Gilbert Agius mengakui, sejauh ini belum menjalin diskusi dengan pihak manajemen PSIS Semarang soal nama-nama pemain yang bakal menjadi target incaran pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1.

Advertisement

Sebab, tim pelatih sebelumnya masih fokus untuk menyelesaikan putaran pertama dengan hasil yang positif. Sejauh ini, satu-satunya transfer yang dilakukan Tim Mahesa Jenar ialah melepas Wawan Febrianto menuju klub Liga 2, Malut United.

"Sampai sekarang, kami belum mendiskusikan hal tersebut. Kami masih fokus untuk menyelesaikan putaran pertama," kata Gilbert Agius.

"Hingga saat ini, kami hanya punya satu pemain yang dilepas, yakni Wawan Febrianto, yang ditransfer ke klub Liga 2, Maluku United," pelatih PSIS Semarang itu menambahkan.

 

2 dari 4 halaman

Tak Perlu Perubahan Besar

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Dewa United pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (14/8/2023). PSIS Semarang menang telak 4-1 atas Dewa United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Juru taktik asal Malta itu mengaku puas dengan performa para pemainnya. Apalagi, dengan materi ini, Mahesa Jenar mampu finis di peringkat kelima saat menutup putaran pertama BRI Liga 1 2023/2024.

Bagi Gilbert, pencapaian PSIS Semarang sudah cukup positif. Oleh sebab itu, bekas pelatih Timnas Malta tersebut tidak merasa perlu melakukan perubahan besar-besaran untuk menghadapi persaingan putaran kedua.

"Kami saat ini punya satu pemain yang sedang menjalani trial. Namun ini opini saya. Kami sudah melewati putaran pertama dengan cukup bagus," ujarnya.

"Bisa finis di peringkat lima besar adalah target yang bagus bagi PSIS. Jadi, saya merasa sangat senang dengan semua pemain saya. Jadi, tidak perlu ada perubahan pada putaran kedua ini," tambahnya.

 

3 dari 4 halaman

Target Putaran Kedua

PSIS Semarang - Taisei Marukawan, Carlos Fortes, Gali Freitas (Bola.com/Adreanus Titus)

Dua kemenangan beruntun yang dibukukan PSIS Semarang atas Persikabo 1983 (3-2) dan Persija Jakarta (2-1), mengantarkan mereka menduduki peringkat kelima klasemen BRI Liga 1.

PSIS mengumpulkan 30 poin dari 17 pertandingan. Jumlah poin ini sebetulnya setara dengan koleksi RANS Nusantara FC di peringkat keempat. Namun, PSIS kalah head-to-head dari The Prestige Phoenix.

Posisi ini jelas menjadi prospek yang cukup cerah bagi PSIS Semarang. Mereka mematok target mengakhiri persaingan di peringkat empat besar demi membidik ajang championship series.

Pada akhir musim nanti, hanya empat klub peringkat teratas yang berhak melaju ke fase tersebut untuk memperebutkan gelar juara BRI Liga 1 2023/2024.

4 dari 4 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Berita Terkait