Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Zonk di Kandang Newcastle, MU dan Man City Sama-sama Menang

oleh Hendry Wibowo diperbarui 05 Nov 2023, 05:21 WIB
Pertandingan antara Newcastle versus Arsenal pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024 hari Minggu (05/11/2023) dini hari WIB. (OLI SCARFF / AFP)

Bola.com, Jakarta - Hasil lengkap dan klasemen Liga Inggris pada pertandingan yang dimainkan sepanjang Sabtu sampai Minggu (05/11/2023) dini hari WIB.

Hasil mengejutkan datang dari pertandingan Newcastle United kontra Arsenal di St. James' Park. Bagaimana tidak, The Gunners harus menyerah dengan skor 0-1. 

Advertisement

Gol kemenangan Newcastle atas Arsenal baru tercipta di pertengahan babak kedua lewat aksi Anthony Gordon.

Berkat hasil ini, Newcastle berhak naik ke peringkat enam klasemen dengan poin 20. Sementara itu, kekalahan perdana yang diderita Arsenal membuat mereka tak beranjak dari posisi ketiga dengan poin 24.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Man City Menang Telak, MU Kalahkan Fulham

Selebrasi Bruno Fernandes (kanan) setelah mencetak gol ke gawang Fulham dalam laganya ke-200 bersama MU dalam pekan ke-11 Premier League 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Craven Cottage, London, Sabtu (4/11/2023) malam WIB. (AP Photo/David Cliff)

Sementara itu pada pertandingan lainnya Manchester City menang telak 6-1 atas Bournemouth. Erling Haaland gagal menyarangkan satu gol pun pada pertandingan ini.

Pada laga yang digelar di Etihad Stadium itu, justru Jeremy Doku dan Bernardo yang bersinar. Doku mencetak satu gol dan empat assist.

Lalu di laga lainnya MU sukses mencuri poin di markas Fulham dengan kemenangan tipis 1-0. 

Gol telat Bruno Fernandes menit 90' membawa MU meraih kemenangan tipis 1-0. Andre Onana dkk. juga mendapatkan clean sheet.

 

3 dari 4 halaman

Hasil Lengkap

Sabtu, 4 November 2023

  • 19.30 WIB – Fulham Vs MU: 0-1
  • 22.00 WIB – Brentford Vs West Ham: 3-2
  • 22.00 WIB – Man City Vs Bournemouth: 6-1
  • 22.00 WIB – Sheffield United Vs Wolverhampton: 2-1
  • 22.00 WIB – Burnley Vs Crystal Palace: 0-2
  • 22.00 WIB – Everton Vs Brighton: 1-1

Minggu, 5 November 2023

  • 00.30 WIB - Newcastle Vs Arsenal: 1-0
4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait