Foto: Kota Solo Menutup Rangkaian Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 05 Nov 2023, 11:09 WIB
Kemeriahan Trophy Experience FIFA World Cup U-17 2023 di Solo dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Plt Gubernur Jateng, Nana Sudjana dan Kanjeng Gusti Mangkoenegara X, Minggu (5/11/2023). (Dokumentasi LOC Piala Dunia U-17 2023)
Trophy Experience di Solo menjadi rangkaian penutup di empat kota besar dan penanda bahwa Indonesia siap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 yang mulai bergulir 10 November. (Bola.com/Radifa Arsa)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka larut dalam pawai Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 bersama ribuan warga Surakarta yang memadati jalan dari Stadion Sriwedari menuju kawasan Pura Mangkunegaraan. (Bola.com/Radifa Arsa)
Kanjeng Gusti Mangkoenegara X dan Plt Gubernur Jateng, Nana Sudjana menyambut kedatangan pawai yang diikuti oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka di Gapura Ngapuro juga antusias akan kedatangan trofi di Solo yang menandakan tak lama lagi pesta sepakbola yang diikuti 24 negara siap bergulir. (Dokumentasi LOC Piala Dunia U-17 2023)
Keseruan Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Solo juga diikuti oleh dua artis Indosiar yaitu Faul Gayo dan Lilis Darawangi. (Dokumentasi SCM)