Marcel Witeczek yang telah pensiun pada Januari 2007 bersama FC Albstadt 07, klub yang berkompetisi di kasta kelima Liga Jerman, menempati posisi ketiga sebagai top skor Piala Dunia U-17 sepanjang masa dengan torehan 8 gol. Bersama Timnas Jerman U-16, catatan gol tersebut ia bukukan saat ajang Piala Dunia U-17 pertama pada 1985 di China, saat masih berlabel Piala Dunia U-16 sebagai cikal bakal Piala Dunia U-17. Jerman sendiri harus puas menempati posisi runner-up pada ajang Piala Dunia U-16 1985 setelah kalah 0-2 dari Nigeria di laga final. (AFP/Guenter Schiffmann)
Rhian Brewster yang kini tengah menjalani musim ketiga bersama Sheffield United juga menempati posisi ketiga sebagai top skor Piala Dunia U-17 sepanjang masa dengan torehan 8 gol. Bersama Timnas Inggris U-17, catatan gol tersebut ia bukukan saat ajang Piala Dunia U-17 2017 di India. Inggris juga tampil sebagai juara pada ajang Piala Dunia U-17 2017 setelah mengalahkan Spanyol 5-2 di laga final. (AFP/Dibyangshu Sarkar)
Florent Sinama Pongolle yang telah pensiun pada Juli 2019 bersama klub Prancis, Saint-Pierroise menempati posisi kedua sebagai top skor Piala Dunia U-17 sepanjang masa dengan torehan 9 gol. Bersama Timnas Prancis U-17, catatan gol tersebut ia bukukan saat ajang Piala Dunia U-17 2001 di Trinidad Tobago. Prancis juga tampil sebagai juara pada ajang Piala Dunia U-17 2001 setelah mengalahkan Nigeria 3-0 di laga final. (AFP/Juan Barreto)
Souleymane Coulibaly yang kini tengah menjalani musim pertama bersama ES Setif di liga utama Aljazair juga menempati posisi kedua sebagai top skor Piala Dunia U-17 sepanjang masa dengan torehan 9 gol. Bersama Timnas Pantai Gading U-17, catatan gol tersebut ia bukukan saat ajang Piala Dunia U-17 2011 di Meksiko. Pantai Gading sendiri tersingkir di babak 16 besar pada ajang Piala Dunia U-17 2011 setelah takluk 2-3 dari Prancis. (fif-ci.com)
Victor Osimhen yang kini tengah menjalani musim keempat bersama Napoli hingga kini tercatat sebagai pemuncak top skor Piala Dunia U-17 sepanjang masa dengan torehan 10 gol. Bersama Timnas Nigeria U-17, catatan gol tersebut ia bukukan saat ajang Piala Dunia U-17 2015 di Cile. Nigeria juga tampil sebagai juara pada ajang Piala Dunia U-17 2015 setelah mengalahkan Mali 2-0 di laga final. (AFP/Photosport/Andres Pina)