Bola.com, Milan - Inter Milan mendapatkan cobaan di lini belakang. Tim berjulukan La Beneamata itu harus kehilangan Benjamin Pavard dalam waktu dua bulan ke depan.
Benjamin Pavard harus ditarik keluar saat Inter Milan bertandang ke markas Atalanta akhir pekan lalu. Pavard ditarik keluar di menit ke-33 dan digantikan oleh Matteo Darmian.
Belakangan diketahui cedera yang diderita Benjamin Pavard cukup parah. Eks pemain Bayern Munchen itu diketahui mengalami dislokasi pada bagian tempurung lututnya.
Untungnya, pada laga itu Inter Milan tetap bisa mengamankan kemenangan 2-1. Hakan Calhanoglu dan Lautaro Martinez sukses mencetak gol ke gawang Atalanta.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Penyangga Lutut
Media asal Italia, Gazzetta bahkan menyebut kondisi Benjamin Pavard saat ini cukup buruk. Dalam sebulan ke depan pemain berusia 27 tahun itu harus menggunakan penyangga lutut.
Sementara satu bulan sisanya akan digunakan untuk proses pemulihan. Bisa dipastikan Benjamin Pavard tak akan bisa bermain hingga awal 2024.
Absennya Benjamin Pavard membuat Simone Inzaghi kembali mengotak-atik lini belakang Inter Milan. Sebab, perlahan pemain Prancis itu bisa mulai menjadi andalan baru Nerazzurri.
Baru Bergabung
Benjamin Pavard bergabung dengan Inter Milan dari Bayern Munchen dengan kesepakatan bernilai 30 juta euro pada musim panas lalu. Kepindahan itu memang sudah lama diinginkan Pavard.
Sejauh ini Benjamin Pavard telah memainkan sembilan pertandingan untuk Nerazzurri sejauh musim ini. Ia biasa dimainkan sebagai satu dari tiga bek tengah ala Simone Inzaghi.
Inter Milan memberikan kontrak yang cukup panjang untuk Benjamin Pavard. Ia akan tetap bertahan di Giuseppe Meazza hingga musim panas 2028.
Baca Juga
VIDEO: Joaquin Correa Jadi yang Paling Bersinar Saat Inter Milan Pecundangi Hellas Verona 5-0
Hasil Liga Italia Tadi Malam: Duel AC Milan Vs Juventus Berakhir Remis, Atalanta Gusur Inter Milan dari Puncak Klasemen
Hasil Liga Italia: Inter Milan Ngamuk! Habisi Hellas Verona 5-0 dan Kudeta Napoli dari Puncak Klasemen