Hasil Lengkap dan Klasemen BRI Liga 1 2023 / 2024 Hari Ini: PSIS dan Persija Kompak Pesta Gol

oleh Rizki Hidayat diperbarui 09 Nov 2023, 21:53 WIB
BRI Liga 1 - Ilustrasi Trofi Liga 1 dan Logo Klub (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - PSIS Semarang dan Persija Jakarta sama-sama pesta gol pada laga pekan ke-19 BRI Liga 1 musim ini, Kamis (9/11/2023). PSIS menang besar atas Persita Tangerang, sedangkan Persija menggulung Persikabo 1973.

PSIS Semarang menjamu Persita Tangerang di Stadion Jatidiri, Semarang. Bermain di kandang sendiri, tim yang dijuluki Laskar Mahesa Jenar tersebut berhasil melumat Persita empat gol tanpa balas.

Advertisement

Keempat gol kemenangan PSIS disarangkan Tri Setiawan pada menit ke-26 dan 59', Lucao menit ke-41, dan Fredyan Wahyu menit ke-89.

Berkat hasil tersebut, PSIS Semarang naik ke peringkat tiga klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai 34. Di sisi lain, Persita Tangerang kian terpuruk ke urutan 15 dengan mendulang 19 poin.

 

2 dari 4 halaman

Persija Pesta Gol

Pemain sekaligus kapten Persikabo 1973, Manahati Lestusen (kanan), mengontrol bola dibayangi dua pemain Persija Jakarta, Ryo Matsumura dan Witan Sulaiman, dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Patriot Chandra Bahaga, bekasi, Kamis (9/11/2023). (Bola.com/Nandang Permana)

Pada laga lain, Persija Jakarta juga berpesta gol. Tim yang dijuluki Macan Kemayoran tersebut menjamu Persikabo 1973 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Mendapatkan dukungan dari The Jakmania, Persija sukses melumat Persikabo empat gol tanpa balas. Gol-gol Persija Jakarta disarangkan Witan Sulaeman pada menit ke-31, Hanif Sjahbandi menit ke-57, Muhammad Ferrari menit ke-65, dan Syahrian Abimanyu menit ke-77.

Raihan angka tiga tersebut membuat Persija kini berada di peringkat delapan klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai 26. Mereka memimpin hingga 12 poin atas Persikabo yang masih terdampar di urutan ke-17.

 

3 dari 4 halaman

Hasil Pertandingan:

Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Rabu 8 November 2023

  • Persik Kediri 4-0 Madura United
  • Persib Bandung 2-2 Arema FC
  • Persis Solo 1-1 PSS Sleman

Kamis 9 November 2023

  • 15:00 WIB: Barito Putera 2-0 Persebaya Surabaya
  • 15:00 WIB: PSIS Semarang 4-0 Persita Tangerang
  • 19:00 WIB: Persija Jakarta 4-0 Persikabo 1973
  • 19:00 WIB: RANS Nusantara 1-1 Bhayangkara FC

Minggu 12 November 2023

  • 19:00 WIB: Dewa United vs PSM Makassar - Vidio
  • 19:00 WIB: Bali United vs Borneo FC - Vidio
4 dari 4 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Berita Terkait