Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia Tadi Malam: AC Milan Gagal Menang, Juventus ke Puncak

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 12 Nov 2023, 05:21 WIB
Serie A - Ilustrasi Logo Serie A (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Tiga pertandingan giornata 12 Serie A Liga Italia digelar pada Sabtu (11/11/2023) malam hingga Minggu (12/11/2023) dini hari WIB. Juventus menang dan menggeser Inter Milan dari puncak klasemen Liga Italia, sementara AC Milan gagal menang dan hanya bermain imbang di kandang Lecce.

Rangkaian pertandingan Liga Italia tadi malam diawali dengan duel Lecce kontra AC Milan. Rossoneri berhasil unggul dua gol lebih dulu lewat Olivier Giroud pada menit ke-28 dan pemain keturunan Indonesia, Tijani Reijnders, pada menit ke-35.

Advertisement

Namun, keunggulan 2-0 yang dimiliki AC Milan pada babak pertama tak mampu dipertahankan pada babak kedua. Tim tuan rumah bangkit dan mencetak gol lewat Nicola Sansone pada menit ke-66 dan Lameck Banda pada menit ke-70.

AC Milan tak hanya kehilangan keunggulan, tetapi juga harus kehilangan Olivier Giroud pada akhir pertandingan karena kartu merah. Namun, skor imbang 2-2 pun bertahan hingga laga usai.

Kegagalan AC Milan meraih tiga poin membuat Rossoneri mengoleksi 23 poin dari 12 laga, membuat Rossoneri terancam turun posisi karena Napoli belum memainkan pertandingan giornata ke-12, sementara kedua tim kini hanya terpaut dua poin saja di klasemen Liga Italia.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Juventus ke Puncak

Juventus - Ilustrasi Logo Juventus (Bola.com/Adreanus Titus)

Sementara itu, Juventus berhasil naik ke puncak klasemen Serie A Liga Italia dengan keunggulan satu poin atas Inter Milan. Keberhasilan Bianconeri naik ke puncak berkat kemenangan 2-1 atas Cagliari pada Minggu (12/11/2023) dini hari WIB.

Setelah bermain tanpa gol pada babak pertama, Juventus mampu unggul dua gol lebih dulu lewat gol Bremer pada menit ke-60 dan Daniele Rugani pada menit ke-70.

Cagliari sempat membalas lewat gol Alberto Dossena pada menit ke-75, tetapi Bianconeri tetap mampu menjaga keunggulan dan merah tiga poin. Juventus kini mengoleksi 29 poin dan unggul satu poin dari Inter Milan yang belum memainkan laga giornata ke-12.

Berikut hasil lengkap Serie A Liga Italia yang digelar Sabtu (11/11/2023) hingga Minggu (12/11/2023) dini hari WIB.

3 dari 4 halaman

Hasil Serie A Liga Italia

Serie A - Ilustrasi Liga Italia Serie A Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Lecce 2-2 AC Milan

  • (Nicola Sansone 66', Lameck Banda 70' | Olivier Giroud 28', Tijani Reijnders 35')

Juventus 2-1 Cagliari

  • (Bremer 60', Daniele Rugani 70' | Alberto Dossena 75')

Monza 1-1 Torino

  • (Andrea Colpani 65' | Ivan Ilic 55')
4 dari 4 halaman

Persaingan di Liga Italia

Berita Terkait