Deretan Big Match Pekan 20 BRI Liga 1: Witan Sulaeman Langsung Jumpa Mantan

oleh Hery Kurniawan diperbarui 12 Nov 2023, 15:30 WIB
Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2023/2024 akan segera memasuki pekan ke-20. Persaingan di liga sepak bola kasta teratas di Indonesia itu sejauh ini cukup sengit.

Borneo FC Samarinda tampil apik sejauh ini. Tim berjulukan Pesut Etam itu nyaman di puncak klasemen sementara dengan 38 poin.

Advertisement

Persib Bandung tak mau jauh-jauh dari Borneo FC Samarinda. Tim asuhan Bojan Hodak itu hanya tertinggal tiga poin dari Borneo.

PSIS Semarang dan Bali United melengkapi persaingan di posisi empat besar. Mahesa Jenar ada di posisi ketiga klasemen, sementara Bali ada di posisi keempat.

Bola.com memiliki daftar laga big match alias pertandingan besar yang akan terjadi di pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Reuni Witan

Pemain Persija Jakarta, Witan Sulaeman saat menghadapi Borneo FC pada laga pekan ke-7 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (9/8/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Ada sembilan laga yang akan dipertandingkan di pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024. Namun, ada satu pertandingan yang sepertinya bakal menarik perhatian.

Pertandingan tersebut mempertemukan Bhayangkara FC melawan Persija Jakarta. Pertandingan itu rencananya akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Senin (27/11/2023) malam WIB.

Pertandingan itu akan menjadi laga menarik bagi Witan Sulaeman. Witan sejatinya masih berstatus pemain Persija Jakarta.

Namun, ketidakcocokan Witan dengan taktik Thomas Doll membuatnya dipinjamkan ke Bhayangkara FC hingga akhir musim ini.

3 dari 5 halaman

Relasi Surabaya-Semarang

Septian David Maulana (kiri) berusaha menjaga bola dari penjagaan Ripal Wahyudi (kanan) saat PSIS Semarang bersua Persebaya Surabaya di Stadion Jatidiri, Semarang, pada pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (16/7/2023) malam WIB. (Dok. Persebaya)

Satu laga lain yang tak boleh dilewatkan pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024 adalah laga yang mempertemukan Persebaya Surabaya melawan PSIS Semarang.

Pertandingan itu akan digelar di Minggu (27/11/2023). Namun, laga itu tak bisa digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya yang tengah digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023.

Pertandingan itu kemungkinan besar akan digelar di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, yang jaraknya tak jauh dari Kota Surabaya.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024

23 November 2023

  • Madura United Vs Bali United (15.00 WIB)
  • Persita Tangerang Vs RANS Nusantara FC (19.00 WIB)
  • PSM Makassar Vs Persikabo 1973 (19.00 WIB)

26 November 2023

  • Persebaya Surabaya Vs PSIS Semarang (15.00 WIB)
  • PSS Sleman Vs Barito Putera (15.00 WIB)
  • Dewa United Vs Persib Bandung (19.00 WIB)

27 November 2023

  • Arema FC Vs Persik Kediri (15.00 WIB)
  • Borneo FC Samarinda Vs Persis Solo (15.00 WIB)
  • Bhayangkara FC Vs Persija Jakarta (19.00 WIB)
5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

Berita Terkait