Merchandise Piala Dunia U-17 2023 Laris Manis di Surabaya, Sampai Kehabisan Stok!

oleh Wahyu Pratama diperbarui 14 Nov 2023, 12:47 WIB
Booth merchandise resmi Piala Dunia U-17 2023. (Bola.com/Aditya Wahyu)

Bola.com, Surabaya - Merchandise resmi merupakan cendera mata wajib bagi para suporter yang datang langsung ke stadion selama perhelatan Piala Dunia U-17 2023.

Pada hari pembukaan turnamen yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jum'at (10/11/2023), sebanyak 600 merchandise ludes terjual.Jersei dan polo shirt menjadi buah tangan yang paling dicari fans. Tetapi beberapa pernak-pernik lain seperti boneka juga jadi primadona.

Advertisement

PIC Event Merchandise Piala Dunia U-17 2023, Muhammad Hafizh menyebut kebanyakan pengunjung yang mampir ke booth merchandise adalah rombongan keluarga.

"Antusias sekali para customer datang kesini dan membeli merchandise yang kami jual. Kebanyakan bapak-bapak yang membeli dan keluarga yang datang menyukai koleksi kids," ungkapnya.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)

EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

2 dari 4 halaman

Kehabisan Stok

Larisnya jersei dan polo shirt di hari pembukaan, membuat booth merchandise GBT kehabisan stok. Praktis, tak banyak macam merchandise yang bisa dibeli.

Pada pertandingan kedua yang berlangsung hari ini (13/11/2023) booth merchandise resmi GBT didominasi T-shirt dan boneka Bacuya (maskot Piala Dunia U-17).Walau begitu, suporter yang berniat membeli jersei ataupun polo shirt tak perlu risau. Pihak Juaraga selaku official merchandise resmi bakal menambah stok dalam waktu dekat.

"Pasti akan ada penambahan stok. Hari ini ada juga yang datang. Ada sekitar empat artikel. Lalu besok juga akan ada pengiriman lagi sampai match terakhir (21/11)," jelasnya.

3 dari 4 halaman

Permohonan Maaf

Hafizh mengakui bila pihaknya tak bisa memenuhi antusiasme suporter di pertandingan kedua ini.

Mewakili pihak Juaraga, ia memohon maaf sebesar-besarnya Ia memastikan ketersedian seluruh macam merchandise akan komplet di pertandingan ketiga (16/11/2023) dan babak 16 besar (21/11/2023).

"Kami tetap akan men-support kebutuhan customer, untuk memenuhi antusias Piala Dunia U-17 2023 sejauh ini. Hanya saja, sementara ini stok yang ada hanya T-shirt dan boneka dan beberapa merchandise lain," tandasnya.

4 dari 4 halaman

Promo Bundling

Sementara itu, pihak Juaraga juga menawarkan promo menarik untuk seluruh customer. Setiap pembelian minimal Rp500 ribu, mereka berhak mendapat komik Garuda Squad.Komik ini merupakan salah satu bentuk kreativitas anak bangsa.

Garuda Squad merupakan hasil kolaborasi Caravan Studio bersama PSSI dan ditulis oleh Ockto Baringbing.Komik ini sendiri bercerita tentang perjuangan tim Garuda U-17 yang bertekad memenangkan kejuaraan dunia. Mirip dengan kisah anak asuh Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023.