Bola.com, Jakarta - Dua Timnas Indonesia di berbeda kelompok usia akan menjalani laga krusial pada Kamis (16/11/2023) malam WIB atau malam Jumat. Timnas Indonesia U-17 dan Timnas Indonesia senior akan menjalani laga pada hari yang sama.
Tim Garuda Asia akan menjalani partai penentuan untuk lolos ke-16 besar Piala Dunia U-17 2023. Timnas Indonesia U-17 akan meladeni Maroko pada partai terakhir Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada pukul 19.00 WIB.
Sejauh ini, anak asuh Bima Sakti tersebut mendulang dua poin hasil dari bermain imbang 1-1 kontra Ekuador dan Panama. Torehan itu membuat Timnas Indonesia U-17 kini berada di peringkat ketiga.
Mereka tertinggal dua poin dari Ekuador di posisi teratas, satu angka dari Maroko di tempat kedua, dan unggul satu poin atas Panama di dasar Grup A. Kans Tim Garuda Asia untuk lolos ke-16 Besar cukup besar.
Meski kini ada di peringkat ketiga dalam Grup A, Timnas Indonesia U-17 masih berpeluang lolos sebagai juara grup, sebagai runner-up, atau minimal menjadi satu di antara empat tim peringkat ketiga terbaik.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Timnas Indonesia Jumpa Irak
Berselang 4,5 jam kemudian, giliran Timnas Indonesia senior yang menjalani pertandingan. Tim Garuda akan memulai langkah pada Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan pertama Tim Garuda akan digelar di Basra, Irak. Ya, Timnas Indonesia mengawalinya dengan bertandang menghadapi Irak, dan kemudian melawat ke Filipina beberapa hari berselang.
Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong berangkat ke Irak dengan target untuk bisa meraih poin. Awal positif dibidik Marc Klok dkk. untuk bisa menjalani fase kualifikasi menuju Piala Dunia di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko ini dengan baik.
Jadwal Pertandingan:
Timnas Indonesia U-17 vs Maroko U-17
- Grup A Piala Dunia U-17 2023
- Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
- Kick-off: 19.00 WIB
Irak vs Timnas Indonesia
Baca Juga
- Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Basra International Stadium, Basra
- Kick-off: 21.45 WIB