BRI Liga 1: Berlimpah Kiper, Persik Lepas Kurniawan Kartika Ajie ke Persita

oleh Gatot Sumitro diperbarui 17 Nov 2023, 21:15 WIB
Kurniawan Kartika Ajie ketika berangkulan dengan pelatih kiper Persik Kediri asal Brasil, Salomao. (Bola.com/Gatot Sumitro)

Bola.com, Kediri - Persik Kediri resmi melepas salah satu penjaga gawangnya, yakni Kurniawan Kartika Adjie, di bursa transfer paruh musim ini. Eks kiper Timnas Indonesia ini pun berlabuh di Persita pada putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024.

"Atas nama tim dan jajaran manajemen Persik Kediri mengucapkan terima kasih atas kontribusi positif Kurniawan Kartika Adjie selama ini. Semoga kesuksesan kariernya di klub yang baru," kata pelatih Persik, Marcelo Rospide.

Advertisement

Sejak sejak didatangkan awal musim lalu, kiper asal Balikpapan ini total menorehkan 22 penampilan. Musim ini, eks palang pintu terakhir Arema FC tersebut mencatatkan delapan penampilan.

Pria asal Balikpapan ini tampil selama 720 menit dengan 15 kali kemasukan gol. Keputusan melepas Kartika Ajie juga disebabkan stok kiper Persik Kediri saat ini melimpah.

2 dari 4 halaman

Berlimpah Kiper, tapi Sering Kebobolan

Kiper Persik Kediri, Dikri Yusron Afafa dalam laga pembukaan BRI Liga 1 2021/2022 melawan Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (27/8/2021). Persik kalah 0-1. (Foto: Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Selain Kartika Adjie, saat ini di posisi bawah mistar Persik Kediri juga ada Dikri Yusron, Eko Saputro, Djiwa Herlando, dan Miswar Saputra. Untuk nama terakhir baru direkrut pada paruh musim ini.

Bagi Persik Kediri, sosok kiper juga sangat mendesak. Hingga pekan kesembilan belas lalu, gawang Persik sudah kebobolan 33 gol.

Marcelo menambahkan pihaknya di putaran kedua ini akan menambah kekuatan di beberapa sektor guna memperbaiki posisi di klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia 2023/2024.

3 dari 4 halaman

Jadwal Persik Selanjutnya

Persik Kediri Logo (Bola.com/Adreanus Titus)

BRI Liga 1 2023/2024 saat ini sedang berhenti karena jeda internasional. Setelah kembali berkompetisi, Persik Kediri akan berhadapan dengan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada 27 November 2023.

Persik Kediri saat ini berada di posisi kesembilan dalam klasemen BRI Liga 1 2023/2024. Macan Putih memiliki 26 poin dari 19 laga yang sudah dimainkan.

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Berita Terkait