Prediksi Spanyol Vs Jepang di 16 Besar Piala Dunia U-17 2023: Ketajaman Rento Takaoka Jadi Ancaman La Rojita

oleh Ana Dewi diperbarui 20 Nov 2023, 06:45 WIB
Piala Dunia U-17 - Spanyol Vs Jepang (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Solo - Piala Dunia U-17 2023 sudah memasuki babak 16 besar. Duel antara Timnas Spanyol U-17 versus Timnas Jepang U-17 menjadi salah satu laga yang tersaji di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah pada Senin (20/11/2023) malam WIB

Pasukan Jose Lana memastikan diri lolos ke fase gugur dengan status juara Grup B Piala Dunia U-17 2023. Spanyol mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan. Hasil dari dua kemenangan dan sekali seri.

Advertisement

Adapun Jepang berangkat ke 16 besar lewat jalur peringkat ketiga terbaik. Tim besutan Yoshiro Moriyama itu mencatat total enam poin. Perinciannya meraih dua kemenangan dan sekali kalah.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Harus Waspada

Jepang yang mewakili Grup D menempati posisi runner-up klasemen tim peringkat ketiga terbaik dengan raihan 6 poin hasil dari dua kali menang dan sekali kalah. Jepang kalah selisih gol dari Iran, dengan perbandingan (+1) berbanding (+5). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Sepanjang fase grup, Spanyol tampil meyakinkan dan tanpa sekalipun menelan kekalahan. La Rojita menundukkan Kanada U-17 dengan skor 2-0 dan menang 1-0 atas Mali U-17.

Kemudian, pada laga terakhir Grup B, Spanyol U-17 bermain seri 2-2 lawan Uzbekistan U-17. Marc Guiu dkk. total menceploskan lima gol dan kemasukan dua kali.

Oleh karena itu, kalau tak ingin angkat koper lebih cepat, Jepang wajib mewaspadai kekuatan tim Negeri Matador tersebut.

Sementara di fase grup, Jepang U-17 tampil cukup baik dengan mencatat total enam poin. Samurai Biru Muda menumbangkan Polandia U-17 dengan skor tipis 1-0 pada partai pembuka Grup D.

Kemudian mereka menggilas Senegal U-17 dengan skor 2-0. Satu-satunya kekalahan terjadi saat Rento Takaoka dkk. bersua tim kuat Argentina U-17. Kala itu Jepang menyerah 1-3.

3 dari 6 halaman

Spanyol Sedikit Diuntungkan

Selebrasi pemain Timnas Spanyol U-17, Roberto Martin (tengah) setelah mencetak gol kedua ke gawang Uzbekistan U-17 dalam pertandingan babak penyisihan Grup B Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (16/11/2023). (Bola.com/Arief Bagus)

Timnas Spanyol U-17 sedikit diuntungkan pada laga nanti. Mereka tak perlu bersusah payah beradaptasi dengan cuaca maupun venue pertandingan. Sebab, mereka memang sejak awal sudah menjalani babak penyisihan grup di Kota Bengawan.

Sementara Jepang yang berada di Grup D Piala Dunia U-17 melakoni laga fase grup di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Di atas kertas, Spanyol lebih diunggulkan. Namun, bukan berarti Jepang akan menyerah begitu saja. Mereka sangat mungkin memberikan kejutan di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

4 dari 6 halaman

Adu Kekuatan

Skuad Timnas Spanyol U-17 yang mungkin akan berlaga di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. (Instagram/robertomartin_10)

Berbicara soal kekuatan, kedua tim sama-sama memiliki pemain kunci yang menjadi andalan dan tumpuan pada turnamen kali ini. Spanyol punya sederet pemain mumpuni yang bermain di sejumlah klub besar Spanyol macam Real Madrid dan Barcelona.

Bahkan, delapan pemain Spanyol di antaranya merupakan penggawa Barcelona. Salah satunya yaitu striker, Marc Guiu yang sudah menyumbang satu gol. Para pemain muda Blaugrana memang jadi andalan pada turnamen kelompok umur ini.

Begitupun dengan skuad muda Samurai Biru yang memiliki sosok striker haus gol, Rento Takaoka. Sejauh ini pemain berusia 16 tahun itu telah membukukan empat gol.

Torehan itu membuatnya masuk dalam daftar top scorer sementara bersama pemain Brasil U-17, Kaua Elias. Menariknya, tiga gol Rento Takaoka dicetak sebagai pemain pengganti.

5 dari 6 halaman

Prakiraan Susunan Pemain dan Prediksi Bola.com

Piala Dunia U-17 - Emtek Pemegang Hak Siar Piala Dunia U-17 2023 (Bola.com/Adreanus Titus)
  • Spanyol U-17 (4-3-3): Raul Jimenez; Izan Merino, Jon Martin, Andres Cuenca, Oscar Mesa; Quim Junyent, Marc Bernal, Roberto Martin; Peio Huestamendia, Marc Guiu, Pablo Lopez.
  • Pelatih: Jose Lana
  • Jepang U-17 (4-2-3-1): Wataru Goto; Keita Kosugi, Kaito Tsuchiya, Kotaro Honda, Shotaro Shibata; Ryunosuke Yada, Yotaro Nakajima; Ryunosuke Sato, Rento Takaoka, Yumeki Yoshinaga; Alen Inoue.
  • Pelatih: Yoshiro Moriyama
  • Prediksi Bola.com: 55-45
  • Senin, 20 November 2023
  • Stadion Manahan, Solo
  • Kickoff: 19.00 WIB
  • Live: SCTV
  • Live Streaming: Vidio
6 dari 6 halaman

Berita Terkait