Link Live Streaming 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 di Vidio: Inggris Vs Uzbekistan

oleh Aryo Atmaja diperbarui 22 Nov 2023, 15:15 WIB
Piala Dunia U-17 - Inggris Vs Uzbekistan (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Informasi link live streaming babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Timnas Inggris U-17 menghadapi Uzbekistan U-17 dalam laga 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (22/11/2023) sore WIB.

Timnas Inggris U-17 lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 dengan status juara Grup C. Namun, Inggris mengalami kekalahan 1-2 dari Brasil pada laga terakhir fase grup. Padahal dalam dua laga pertama Inggris U-17 berhasil menang telak 10-0 atas Kaledonia Utara dan 2-1 atas Iran.

Advertisement

Kekalahan dari Brasil itu membuat Inggris U-17 akan sangat termotivasi menghadapi Uzbekistan di laga 16 Besar yang digelar di JIS. Apalagi jika melihat kiprah di fase grup, Uzbekistan tidak lebih baik.

Uzbekistan lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 sebagai salah satu tim peringkat ketiga terbaik. Uzbekisan meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang di Grup B.

Kalah 0-3 dari Mali pada laga pertama, Uzbekistan kemudian menang 3-0 atas Kanada dan kemudian bermain imbang 2-2 dengan Spanyol.

Nikmati serunya pertandingan nanti dengan mengakses link live streaming di bawah ini.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Link Live Streaming Pertandingannya

Para pemain Inggris U-17 dan Brasil U-17 bersalaman jelang pertandingan pemungkas Grup C Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Jumat (17/11/2023) malam WIB. (Bola.com/Ikhwan Yanuar Harun)

16 Besar Piala Dunia U-17 2023

Rabu, 22 November 2023

  • Inggris Vs Uzbekistan
  • Stadion JIS, Jakarta
  • Kick-off: 15.30 WIB
  • Live: Indosiar, SCTV
  • Live Streaming: Vidio
  • Link Live Streaming: https://www.vidio.com/live/9430-world-cup-1?schedule_id=3088528
3 dari 5 halaman

Tren Kedua Tim

Para pemain Timnas Inggris U-17 mengerubungi Joel Ndala yang mencetak gol penentu atas Timnas Iran U-17 pada laga Grup C Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium, Selasa (14/11/2023). (Dok. LOC WCU17/BRY)

5 Laga Terakhir Inggris U-17

  • 06/11/23 Inggris U-17 5-0 Kosovo U-17 (Kualifikasi Euro U-17)
  • 09/11/23 Kroasia U-17 1-5 Inggris U-17 (Kualifikasi Euro U-17)
  • 11/11/23 Kaledonia Utara U-17 0-10 Inggris U-17 (Piala Dunia U-17)
  • 14/11/23 Inggris U-17 2-1 Iran U-17 (Piala Dunia U-17)
  • 17/11/23 Inggris U-17 1-2 Brasil U-17 (Piala Dunia U-17)

5 Laga Terakhir Uzbekistan U-17

  • 29/06/23 Korea Selatan U-17 1-0 Uzbekistan U-17 (Piala Asia U-17)
  • 15/08/23 Hungaria U-17 4-1 Uzbekistan U-17 (Persahabatan)
  • 10/11/23 Mali U-17 3-0 Uzbekistan U-17 (Piala Dunia U-17)
  • 13/11/23 Uzbekistan U-17 3-0 Kanada U-17 (Piala Dunia U-17)
  • 16/11/23 Uzbekistan U-17 2-2 Spanyol U-17 (Piala Dunia U-17)
4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Uzbekistan yang mewakili Grup B menempati posisi ketiga klasemen tim peringakt ketiga terbaik dengan raihan 4 poin hasil dari satu kali menang, satu kali imbang dan sekali kalah. (Bola.com/Arief Bagus)

Inggris U-17 (4-2-3-1): Tommy Setford; Joshua Kofi Acheampong, Harrison Murray-Campbell, Lakyle Samuel, Jayden Meghoma; Michael Heinz Golding, Finlay McAllister; Justin Oboavwoduo, Samuel Amo-Ameyaw, Joel Tshisanga Ndala; Matthew Warhurst

Pelatih: Ryan Garry

Uzbekistan U-17 (4-2-3-1): Muhammad Yusuf Sobirov; Azizbek Tolqinbekov, Dilshod Abdullayev, Behruzjon Jumatov, Sherzodbek Abdulboriev; Mukhammedali Reimov, Lazizbek Mirzayev; Behruz Karimov, Ollobegan Karimov, Behruz Shukurullaev; Amirbek Saidov

Pelatih: Jamoliddin Rakhmatullaev

5 dari 5 halaman

Berita Terkait