Ada Peran Suporter Indonesia dalam Performa Apik Marc Guiu di Piala Dunia U-17 2023 Bersama Spanyol

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 23 Nov 2023, 21:30 WIB
Pemain Timnas Spanyol U-17, Marc Guiu melakukan selebrasi setelah mencetak gol kemenangan timnya ke gawang Timnas Jepang U-17 pada laga 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023). (Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Jakarta - Penyerang Spanyol, Marc Guiu, buka-bukaan mengenai performa apiknya di Piala Dunia U-17 2023. Marc Guiu menyebut ada peran suporter Indonesia di balik performa gemilangnya itu.

Sejak perhelatan Piala Dunia U-17 2023, Marc Guiu telah menjadi magnet buat suporter Indonesia. Maklum, Marc Guiu merupakan pemain yang berkarier di Barcelona dan sempat membuat kejutan saat diberi debut oleh pelatih Xavi Hernandez.

Advertisement

Marc Guiu ketika itu mencetak gol debut untuk Barcelona ke gawang Athletic Bilbao pada laga La Liga 2023/2024 (22/10/2023). Sejak saat itu, namanya melambung dan digadang-gadang sebagai pemain masa depan Barcelona dan Spanyol.

"Para pendukung di stadion telah memainkan peran penting, mereka selalu melakukannya. Mereka membantu Anda untuk memberikan yang terbaik dan saya berterima kasih kepada mereka atas sambutan yang mereka berikan kepada saya," kata Marc Guiu.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tetap Membumi

Pemain Timnas Spanyol U-17, Marc Guiu mencetak gol kemenangan timnya ke gawang Timnas Jepang U-17 pada laga 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023). (Bola.com/Arief Bagus)

Marc Guiu sejauh ini sudah menyumbang dua gol untuk Spanyol pada Piala Dunia U-17 2023. Marc Guiu tak mau berpuas diri dan ingin tetap membumi untuk menikmati performanya bersama Spanyol.

"Saya hanya seorang pemain seperti yang lainnya. Saya bekerja sama kerasnya dengan yang lain dan saya tidak ada bedanya," ucap Marc Guiu.

"Saya mencoba untuk membawa suasana bahagia dan menjadi rekan satu tim yang baik," tegas pemain 17 tahun itu.

3 dari 4 halaman

Duel Krusial

Pemain Timnas Spanyol U-17, Marc Guiu (kanan) melakukan selebrasi bersama rekannya setelah mencetak gol kemenangan timnya ke gawang Timnas Jepang U-17 pada laga 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023). (Bola.com/Arief Bagus)

Perjalanan Marc Guiu di Piala Dunia U-17 2023 masih berlanjut. Spanyol akan berlaga di perempat final Piala Dunia U-17.

Spanyol akan mendapatkan ujian dari Jerman pada babak tersebut. Duel akan berlangsung seru dan digelar di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023).

Marc Guiu bakal menjadi andalan Spanyol untuk bisa meraih kemenangan. Apalagi Spanyol sedang merajut mimpi untuk mencetak sejarah dengan pertama kali menjuarai Piala Dunia U-17.

4 dari 4 halaman

Berita Terkait