Timnas Jerman U-17 Akui Beruntung Bisa Pecundangi Spanyol pada Perempat Final Piala Dunia U-17 2023

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 24 Nov 2023, 20:00 WIB
Para pemain Jerman merayakan kemenangan atas Spanyol pada perempat final Piala Dunia U-17 di Jakarta International Stadium, Jumat, 24 November 2023. (AP Photo/Achmad Ibrahim)

Bola.com, Jakarta - Timnas Jerman U-17 meraih kemenangan 1-0 atas Spanyol pada perempat final Piala Dunia U-17 2023, Jumat (24/11/2023) sore WIB. Pelatih Jerman, Christian Wuck, mengakui timnya beruntung bisa menang dalam laga itu.

Bertanding di Jakarta International Stadium, Jerman mendapatkan perlawanan sengit dari Spanyol sejak awal babak pertama. Timnas Jerman U-17 dibuat kerja keras dalam bertahan, karena sang lawan agresif dalam melancarkan serangan.

Advertisement

Jerman akhirnya bisa memecah kebuntuan melalui tendangan penalti Paris Brunner pada menit ke-64. Gol itu mengantarkan Timnas Jerman U-17 melenggang ke semifinal Piala Dunia U-17 2023.

"Saya sangat bangga dengan para pemain. Kami bagus saat bertahan dan sebuah pertandingan yang luar biasa. Setiap pemain di lapangan memberikan segala kemampuan yang mereka bisa," kata Christian Wuck setelah pertandingan.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kewalahan Ladeni Spanyol

Pemain Timnas Jerman U-17, Eric Da Silva Moreira (kiri), berebut bola dengan pemain Spanyol U-17, Juan Hernandez (tengah) saat pertandingan perempat final Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pelatih Christian Wuck sejak awal sudah memprediksi Timnas Jerman U-17 bakal mendapatkan perlawanan sengit dari Timnas Spanyol U-17. Situasi itulah yang membuat Jerman bermain lebih menunggu dan memanfaatkan momentum yang ada.

"Kami tahu Spanyol merupakan tim yang punya teknik baik. Kami tidak punya kesempatan untuk menguasai bola, akan tetapi ketika kami punya kesempatan pada situasi tendangan bebas atau penalti, kami memanfaatkannya," jelas Christian Wuck.

Lolos ke semifinal Piala Dunia U-17 2023, Timnas Jerman U-17 bakal menghadapi lawan yang tangguh. Mereka kini menanti pemenang antara Brasil versus Argentina yang akan bertanding pada Jumat malam WIB.

Andai berhasil melenggang ke final, Jerman semakin dekat untuk mencetak sejarah menjuarai Piala Dunia U-17 pertama kalinya.

 

3 dari 4 halaman

Fokus Tatap Semifinal

Pelatih Timnas Jerman U-17 Christian Wuck membandingkan Jakarta International Stadium (JIS) dengan stadion elite di negaranya, Allianz Arena, jelang melakoni partai pemungkas grup F Piala Dunia U-17 2023 melawan Venezuela pada Sabtu (18/11/2023). (Liputan6.com/Melinda Indrasari)

Jerman tak mau berlarut-larut dalam perayaan kemenangan atas Spanyol. Christian Wuck mengaku timnya akan langsung mempersiapkan diri untuk laga semifinal.

"Pertandingan hari ini tidak mudah. Jadi, kami sangat bangga bisa lolos ke semifinal," ucap Christian Wuck.

"Kami beruntung, mulai besok kami akan mempersiapkan diri untuk laga selanjutnya," tegas pelatih berusia 50 tahun itu.

4 dari 4 halaman