3 Fakta Claudio Echeverri: Talenta Menjanjikan dari Argentina di Piala Dunia U-17 2023

oleh Hery Kurniawan diperbarui 25 Nov 2023, 13:45 WIB
Selebrasi pemain Timnas Argentina U-17, Claudio Echeverri (kanan), setelah mencetak gol ke gawang Brasil U-17 dalam pertandingan perempat final Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Argentina tak pernah berhenti menghasilkan talenta hebat. Mereka sudah punya Mario Kempes, Diego Maradona, Juan Roman Riquelme, Gabruel Batistuta, Hernan Crespo, Lionel Messi dan banyak lagi yang lain.

Nama-nama hebat itu tampaknya akan segera bertambah. Ada talenta hebat Argentina yang tampil hebat di Piala Dunia U-17 2023.

Advertisement

Talenta yang dimaksud adalah Claudio Echeverri. Terbaru, pemuda berusia 17 tahun itu mencetak tiga gol alias hattrick ke gawang Brasil U-17, Jumat (24/11/2023) malam WIB yang membantu Timnas Argentina U-17 melaju ke semifinal Piala Dunia U-17 2023.

Claudio Echeverri tampil hebat di sepanjang laga itu. Pemain bernomor punggung 10 itu sangat merepotkan lini belakang Timnas Brasil U-17.

Bola.com mengumpulkan tiga fakta menarik mengenai Claudio Echeverri yang tampil hebat di Piala Dunia U-17 2023. Apa saja fakta-fakta menarik itu?

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Piala Dunia U-17 - Ilustrasi Logo Piala Dunia U-17 (Bola.com/Salsa Dwi Novita)

EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

 
2 dari 4 halaman

Top Scorer Sementara

Selebrasi pemain Timnas Argentina U-17, Claudio Echeverri, setelah mencetak gol ke gawang Brasil U-17 dalam pertandingan perempat final Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Tiga gol yang dicetak Claudio Echeverri ke gawang Timnas Brasil U-17 membuatnya telah mencetak lima gol di ajang Piala Dunia U-17 2023.

Claudio Echeverri duduk di posisi puncak top scorer sementara. Menariknya ada juga sosok Agustin Ruberto di sana.

Rekan setim Claudio Echeverri di Timnas Argentina U-17 itu juga sudah mencetak lima gol di ajang Piala Dunia U-17 2023.

 
3 dari 4 halaman

Iblis Kecil

Pemain Timnas Argentina U-17, Claudio Echeverri (10), menendang bola yang membuahkan gol ke gawang Brasil U-17 dalam pertandingan perempat final Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Talenta Claudio Echeverri sudah dikenal luas di Argentina. Bahkan, ia mendapatkan julukan El Diablito alias Iblis Kecil.

Julukan itu berasal dari kecepatan, kelincahan, serta keganasan Claudio Echeverri di depan gawang lawan. Publik Indonesia yang menyaksikan Piala Dunia U-17 2023 paham betul dengan kemampuan itu.

Claudio Echeverri saat ini memperkuat River Plate. Ia mendapatkan kontrak profesional di klub tersebut pada Desember tahun lalu, ketika usianya masih 16 tahun.

4 dari 4 halaman

Ingin Ikuti Jejak Messi

Pemain Timnas Argentina U-17, Claudio Echeverri (kanan), mengontrol bola dibayangi pemain Brasil U-17, Vitor Reis dalam pertandingan perempat final Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Penampilan apik Claudio Echeverri di Piala Dunia U-17 2023 tentu membuatnya diincar banyak klub top Eropa. Real Madrid disebut tertarik untuk merekrutnya.

Namun, belum lama ini Claudio Echeverri mengeluarkan komentar yang menarik. Ia mengaku mengagumi sosok Lionel Messi dan ingin mengikuti jejak sang megabintang.

"Sama seperti di River Plate, saya juga ingin bermain untuk Barcelona. Saya sangat mengagumi Lionel Messi, dan saya sering nonton dia saat masih di Barcelona," katanya dikutip dari Sportskeeda.