Prediksi AC Milan Vs Frosisone di Liga Italia: Ambisi 3 Poin I Rossoneri Diganggu Badai Cedera

oleh Rizki Hidayat diperbarui 02 Des 2023, 07:15 WIB
Liga Italia - AC Milan Vs Frosinone (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Milan - AC Milan akan menjamu Frosinone di San Siro pada laga pekan ke-14 Serie A, Minggu (3/12/2023) dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri, Milan berambisi merengkuh tiga poin.

Namun, tekad I Rossoneri memetik kemenangan diganggu badai cedera. Saat ini, ada delapan pemain AC Milan yang harus menjalani perawatan akibat cedera, beberapa di antaranya adalah Malick Thiaw, Rafael Leao, dan Noah Okafor,

Advertisement

Selain beberapa pemain harus absen akibat cedera, Milan juga tak bisa memainkan Olivier Giroud. Striker Timnas Prancis tersebut harus absen akibat sanksi kartu merah.

Meski begitu, AC Milan masih memiliki sejumlah sosok ideal untuk menggantikan nama-nama pemain yang absen. Menerapkan taktik 4-2-3-1, pelatih Milan, Stefano Piolo, diprediksi bakal menempatkan Luka Jovic di pos juru gedor.

Tepat dibelakang Jovic akan ditempati Samuel Chukwueze, Ruben Loftus-Cheek, Christian Pulisic. Adapun Tijjani Reijnders dan Yunus Musah berduet sebagai double pivot di lini tengah.

Pos penjaga gawang AC Milan diyakini masih dipercayakan kepada Mike Maignan. Kiper Timnas Prancis tersebut akan dikawal empat bek Davide Calabria, Jan-Carlo Simic, Fikayo Tomori, serta Theo Hernandez.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Pelipur Lara

Sejumlah pemain AC Milan terlihat kecewa setelah kalah dari Borussia Dortmund dengan skor 1-3 pada laga lanjutan Grup F Liga Champions 2023/2024 yang berlangsung di San Siro, Milan, Italia, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB. (AFP/Marco Bertorello)

Raihan tiga poin melawan Frosinone akan menjadi pelipur lara bagi AC Milan. Sebab, Milan baru saja dihajar Borussia Dortmund dengan skor 1-3 pada laga kelima Grup F Liga Champions musim ini.

Andai berhasil membungkam Frosinone, AC Milan bakal memetik dua kemenangan beruntun di Serie A. Hasil positif tersebut juga akan membuat posisi I Rossoneri di tiga besar klasemen liga tetap aman.

Saat ini, AC Milan mendulang 26 poin, unggul dua angka atas Napoli di peringkat keempat. Mereka juga tertinggal empat angka dari Juventus yang berada di urutan kedua.

Namun, Milan harus tetap mewaspadai Frosinone. Sang lawan berhasil meraih dua kemenangan dan sekali kalah dari tiga pertandingan terakhir di Serie A.

 

3 dari 5 halaman

Prakiraan susunan pemain:

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli (tengah), memberikan instruksi kepada para pemain jelang laga melawan Borussia Dortmund di Grup F Liga Champions yang berlangsung di Signal Iduna Park Stadium, Jerman, Rabu, (4/10/2023). (AP Photo/Martin Meissner)

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Jan-Carlo Simic, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Tijjani Reijnders, Yunus Musah; Samuel Chukwueze, Ruben Loftus-Cheek, Christian Pulisic; Luka Jovic.

Pelatih: Stefano Pioli

Frosinone (4-2-3-1): Stefano Turati; Ilario Monterisi, Simone Romagnoli, Caleb Okoli, Anthony Oyono; Luca Mazzitelli, Enzo Barrenechea; Matias Soule, Reinier, Arijon Ibrahimovic; Walid Cheddira.

Pelatih: Eusebio Di Francesco

 

4 dari 5 halaman

Statistik dan catatan pertemuan kedua tim:

Head to head:

  • 19/05/19 AC Milan 2 - 0 Frosinone (Serie A)
  • 26/12/18 Frosinone 0 - 0 AC Milan (Serie A)
  • 01/05/16 AC Milan 3 - 3 Frosinone (Serie A)
  • 21/12/15 Frosinone 2 - 4 AC Milan (Serie A)

Lima laga terakhir AC Milan:

  • 05/11/23 AC Milan 0 - 1 Udinese (Serie A)
  • 08/11/23 AC Milan 2 - 1 PSG (Liga Champions)
  • 11/11/23 Lecce 2 - 2 AC Milan (Serie A)
  • 26/11/23 AC Milan 1 - 0 Fiorentina (Serie A)
  • 29/11/23 AC Milan 1 - 3 Borussia Dortmund (Liga Champions)

Lima laga terakhir Frosinone:

  • 29/10/23 Cagliari 4 - 3 Frosinone (Serie A)
  • 03/11/23 Torino 1 - 2 Frosinone (Coppa Italia)
  • 07/11/23 Frosinone 2 - 1 Empoli (Serie A)
  • 13/11/23 Inter Milan 2 - 0 Frosinone (Serie A)
  • 26/11/23 Frosinone 2 - 1 Genoa (Serie A)

Prediksi Bola.com:

  • AC Milan 60 - 40 Frosinone
5 dari 5 halaman

Simak Persaingan Musim Ini;

Berita Terkait