Bola.com, Bandung - Persib Bandung menjamu PSM Makassar dalam laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (4/12/2023) malam WIB.
Duel ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi Persib Bandung karena harus mempertahankan tren positif setelah tidak terkalahkan dalam 13 laga beruntun.
Terlebih lagi, Persib Bandung ini belum pernah menang dalam tiga pertemuan terakhir dengan PSM Makassar.
Menanggapi tiga pertemuan terakhir itu, striker Persib Bandung, David Da Silva, menegaskan dirinya tidak memikirkan catatan Persib dalam tiga laga terakhir melawan PSM Makassar.
"Sepak bola selalu memiliki waktunya sendiri. Untuk kali ini kami bermain di kandang dan mengabaikan apa yang sudah berlalu," ujar David da Silva di Stadion Persib, Jumat (1/12/2023).
"Kami fokus untuk menatap laga berikutnya. Mereka memang tim yang bagus dan bisa menjadi juara pada musim lalu," lanjut striker Persib Bandung itu.
Optimistis
Namun, striker asal Brasil ini mengaku sangat optimistis untuk menghadapi PSM Makassar. Apalagi Persib Bandung sedang memiliki rasa percaya diri yang tinggi dan bermain di kandang sendiri.
"Ya, saya optimistis kami bisa mengerahkan yang terbaik di lapangan dan juga mengikuti instruksi dari pelatih," ujar David da Silva.
Persib pun diakui Da Silva sepenuhnya dalam kondisi kekuatan penuh, apalagi secara mental tim dan program latihan sudah berjalan sangat baik sehingga Persib dalam kondisi 100 persen siap setelah memainkan laga yang bagus.
"Jadi saya harap bisa mendapatkan poin di kandang. Itu penting agar kami tetap sebagai tim yang belum terkalahkan dan tetap berada di papan atas," lanjutnya.
Tidak Merasa Diuntungkan
Ketika disinggung mengenai waktu singkat yang dimiliki PSM Makassar untuk bersiap menghadapi Persib Bandung, karena baru bermain di Piala AFC, pemain bernomor punggung 19 di Persib ini tetap tidak akan meremehkan tim besutan Bernardo Tavares itu.
"Menurut saya itu bukan keuntungan. Saya merasa mereka punya jadwal dan tentu fokus ke setiap pertandingan. Saya tidak tahu bagaimana mereka mengatasinya, tetapi itu bukan masalah kami," ujar David da Silva.
"Kami harus tetap fokus kepada tim sendiri dan tidak peduli dengan apa yang mereka lakukan. Kami akan mengerahkan yang terbaik di lapangan untuk mendapati tiga poin. Kami tidak memedulikan mereka," ujar top scorer sementara Persib Bandung itu sembari mengakhiri.