Daftar Lengkap Tim Besar Eropa yang Merana Akhir Pekan Ini: MU dan Bayern Munchen Paling Parah

oleh Hery Kurniawan diperbarui 10 Des 2023, 07:10 WIB
Ekspresi lesu dari Marcus Rashford setelah Manchester United kalah 0-3 dari Bournemouth dalam lanjutan Premier League 2023/2024, Sabtu (9/12/2023) malam WIB. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Jakarta - Akhir pekan ini rasanya menjadi akhir pekan yang tak mengenakkan bagi Manchester United. Sebenarnya ada harapan besar yang menyertai skuad Erik ten Hag.

Sebab, pada November 2023, Manchester United tampil lumayan baik. Mereka berhasil menggondol tiga penghargaan individu di ajang Premier League.

Advertisement

Namun, penampilan Manchester United pada Sabtu (9/12/023) sangat mengecewakan. Marcus Rashford dan kawan-kawan justru kalah 0-3 dari Bournemouth di kandang sendiri.

Kekalahan itu membuat Manchester United tertahan di posisi keenam klasemen sementara. The Red Devils tertahan dengan 27 poin setelah menjalani 16 laga.

Selain MU, ada empat klub besar lain yang menjalani akhir pekan ini dengan buruk. Bola.com punya daftar lengkapnya.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 
2 dari 5 halaman

Bayern Kalah Telak

Ekspresi kekecewaan pemain Bayern Munchen usai kalah 1-5 di kandang Eintracht Frankfurt dalam lanjutan Bundesliga 2023/2024, Sabtu (9/12/2023) malam WIB. (AFP/Daniel Roland)

Bayern Munchen justru meraih hasil yang lebih parah. Raksasa Jerman itu kalah telak 1-5 di kandang Eintracht Frankfurt, Sabtu (9/12/2023).

Omar Marmoush, Eric Junior Dina Ebimbe (2 gol), Hugo Larsson, dan Ansgar Knauff bergantian membobol gawang Bayern Munchen yang dijaga Manuel Neuer. Sementara satu-satunya gol balasan Die Roten dicetak oleh Joshua Kimmich.

Kekalahan telak ini membuat Bayern Munchen tertahan di posisi kedua klasemen sementara Bundesliga 2023/2024.

Mereka bisa tertinggal enam poin dari Bayer Leverkusen jika tim asuhan Xabi Alonso itu menang atas VfB Stuttgart, Minggu (10/12/2023) malam WIB.

3 dari 5 halaman

AC Milan Keok di Bergamo

Pemain AC Milan melakukan penghormatan kepada para pendukungnya setelah kalah 2-3 dari Atalanta di Gewiss Stadium, Bergamo, Minggu (10/12/2023) dini hari WIB. (Isabella BONOTTO / AFP)

Penampilan mengecewakan juga ditunjukkan oleh AC Milan. Rossoneri kalah 2-3 di markas Atalanta, Minggu (10/12/2023) dini hari WIB.

Ademola Lookman mencetak dua gol untuk Atalanta pada laga yang digelar di Gewiss Stadium, Bergamo itu. Luis Muriel menjadi penentu kemenangan La Dea pada akhir babak kedua.

Sementara dua gol AC Milan dicetak oleh Olivier Giroud dan Luka Jovic. Rossoneri harus kehilangan sang kapten, Davide Calabria yang dikartu merah pada akhir babak kedua.

4 dari 5 halaman

Aston Villa Beri Arsenal Pelajaran

Gelandang Arsenal, Kai Havertz, berebut bola dengan bek Aston Villa, Matty Cash, dalam lanjutan Liga Inggris yang berlangsung di Villa Park, Minggu (10/12/2023) dini hari WIB. Arsenal kalah 0-1 dari tim tuan rumah dalam pertandingan ini. (JUSTIN TALLIS / AFP)

Arsenal bertandang ke markas Aston Villa, Sabtu (9/12/2023) dengan rasa percaya diri tinggi. The Gunners ingin membawa pulang tiga poin.

Namun, apa yang terjadi justru sebaliknya. Aston Villa menang 1-0 atas Arsenal berkat gol sang kapten, John McGinn pada awal babak pertama.

Kiper Aston Villa, Emiliano Martinez tampil apik pada laga ini dengan lima kali melakukan penyelamatan. Menariknya, Martinez adalah eks kiper Arsenal.

5 dari 5 halaman

Real Madrid Tertahan

Striker Real Betis Aitor Ruibal berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Madrid pada pertandingan La Liga Spanyol di Stadion Benito Villamarin, Sabtu, 9 Desember 2023. (CRISTINA QUICLER / AFP)

Sementara itu Real Madrid gagal meraih kemenangan akhir pekan ini. Skuad asuhan Carlo Ancelotti tertahan 1-1 di kandang Real Betis, Sabtu (9/12/2023).

Jude Bellingham lagi-lagi menjadi pencetak gol untuk Real Madrid. Pemain asal Inggris itu mencetak gol pada menit ke-53.

Namun, tuan rumah mampu membalas lewat tembakan keras jarak jauh dari Aitor Ruibal pada menit ke-66. Hasil imbang ini tentu memberikan motivasi kepada sang rival, Barcelona yang baru akan bermain, Senin (11/12/2023) dini hari WIB.

Berita Terkait