Ikut Program Naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen Klaim Dapat Dukungan Penuh Orang Tua

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 11 Des 2023, 17:17 WIB
Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan), saat menghadiri laga pamungkas Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara Timnas Maroko U-17 melawan Timnas Indonesia U-17 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (16/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Sittard - Ragnar Oratmangoen sudah mantap untuk mengikuti program naturalisasi Timnas Indonesia.

Menurutnya keyakinan berganti kewarganegaraan menjadi Indonesia bertambah karena dapat dukungan penuh dari kedua orang tua.

Advertisement

Ragnar Oratmangoen sedang mengurus kepindahan kewarganegaraan dari Belanda ke Indonesia. Proses naturalisasinya akan dimulai pada awal 2024.

Ragnar Oratmangoen mengaku sudah tak sabar untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Pemain 25 tahun itu awalnya keputusan dinaturalisasi membuat kaget sang ibu, meski akhirnya ikut mendukung.

"Orang tua saya sangat senang. Meskipun ibu saya juga terlihat sedikit terkejut," kata Ragnar Oratmangoen seperti dikutip Leeuwarder Courant.

Darah Indonesia milik Ragnar Oratmangoen berasal dari kakek yang merupakan asli Maluku. Seperti diketahui, Oratmangoen merupakan salah satu marga yang ada di Kepulauan Tanimbar.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bikin Kaget

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan), saat menghadiri laga pamungkas Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara Timnas Maroko U-17 melawan Timnas Indonesia U-17 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (16/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Ragnar Oratmangoen juga menyebut ibunya kaget proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) bisa berlangsung cepat.

Ragnar Oratmangoen membandingkan dengan kasus sang ayah yang butuh waktu untuk bisa mendapatkan hak yang sama dengan masyarakat asli Belanda.

"Meskipun ayah saya lahir di sini, dia tidak memiliki kewarganegaraan untuk waktu yang lama. Paspornya memiliki tanda bintang di dalamnya. Ini berarti dia bukan warga negara Belanda sepenuhnya; dia tidak punya hak untuk memilih, misalnya," jelas Ragnar Oratmangoen.

"Butuh waktu satu tahun sebelum dia benar-benar memiliki kewarganegaraan Belanda. Dia masih harus mengirim surat resmi kepada ratu untuk itu. Ibu saya kaget sekarang hal itu bisa diatur dengan cepat dan sebaliknya," ucap Ragnar Oratmangoen.

3 dari 4 halaman

Tak Sabar

Calon pemain naturalisasi Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan) berpose dengan maskot Piala Dunia U-17 2023 Bacuya menjelang pertandingan Timnas Indoensia U-17 versus Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (16/11/2023). (Bola.com/Erwin Fitriansyah)

Ragnar Oratmangoen masih harus menunggu proses naturalisasinya rampung pada awal 2024. Besar kemungkinan, Ragnar Oratmangoen sudah bisa membela Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang digelar Maret 2024.

Ragnar Oratmangoen mengaku sangat menantikan momen menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan menggunakan jersey Timnas Indonesia. Menurut Ragnar Oratmangoen itu bakal membuat mendiang Kakek dan Neneknya bangga.

"Kakek dan nenek saya sudah tidak ada. Mereka akan senang sekali melihat hal ini," tegas Ragnar Oratmangoen.

4 dari 4 halaman

Masuk Antrian

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, tiba di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Kamis (16/11/2023) petang WIB. (Bola.com/Erwin Fitriansyah)

Ragnar Oratmangoen kini sudah masuk daftar antrian program naturalisasi untuk Timnas Indonesia. Namun, prosesnya disebut akan dimulai pada 2024.

Pemerintah saat ini fokus menyelesaikan proses naturalisasi dari Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On. Adapun Justin Hubner sudah menjadi WNI sejak Rabu (6/12/2023).

"Prosesnya masih belum siap seperti dua atlet ini. Jadi, sementara baru Jay dan Nathan. Mungkin Ragnar kita proyeksi di tahun depan," kata Menpora Dito Ariotedjo.

Berita Terkait