Liga Inggris: Liverpool Punya Stok, Jurgen Klopp Ogah Cari Pengganti Joel Matip

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 11 Des 2023, 13:00 WIB
Bek Liverpool, Joel Matip (kanan) memenangi duel udara dengan striker Manchester City pada laga FA Community Shield 2022 di King Power Stadium, Leicester (30/7/2022). Joel Matip tampil di Premier League Liga Inggris bersama Liverpool yang telah diperkuatnya sejak awal musim 2016/2017. Selama 7 musim membela The Reds, ia telah tampil dalam 140 laga di Premier League dengan torehan 9 gol dan 5 assist. (AFP/Nigel Roddis)

Bola.com, Jakarta - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mengindikasikan tidak akan meminta manajemen klub mendatangkan seorang bek baru setelah Joel Matip dipastikan cedera dan absen hingga akhir musim.

Joel Matip menjadi korban kemenangan Liverpool pada laga pekan ke-14 Premier league 2023/2024, Minggu (3/12/2023). Dalam laga yang berakhir dengan kemenangan 4-3 untuk The Reds, Joel Matip harus tumbang.

Advertisement

Bek Liverpool itu diketahui mengalami cedera ACL dan bakal absen untuk waktu yang cukup lama. Dari situ muncul rumor Liverpool akan mencari bek tengah baru pada bursa transfer Januari 2024.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 
2 dari 4 halaman

Masih Ada Stok Bek

Selebrasi bek Liverpool, Virgil van Dijk setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang Sheffield United pada laga pekan ke-15 Liga Inggris 2023/2024 di Bramall Lane, Sheffield, Kamis (7/12/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Liverpool baru saja berduel lawan Crystal Palace pada pekan ke-16 Premier League 2023/2024, Sabtu (09/12/2023). Setelah laga tersebut usai, Jurgen Klopp mengatakan ia kemungkinan tak akan mencari penganti Joel Matip.

Pasalnya Liverpool sekarang masih punya empat bek tengah. Mereka adalah Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, Joe Gomez, dan Jarell Quansah.

“Anda selalu berbicara tentang transfer seolah-olah itu adalah hal termudah di dunia,” ketus Klopp usai laga seperti dilansir Sportsmole.

"Semuanya membutuhkan uang. Transfer itu harus pemain yang tepat. Kami masih punya empat bek tengah. Katakan pada saya klub mana yang ingin menjual bek tengah yang top. Katakan pada saya satu," lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Situasi Bisa berubah

Jurgen Klopp telah merasakan empat laga final Liga Champions. Dari empat final itu, Klopp punya satu gelar juara yakni saat membawa Liverpool berjaya pada edisi musim 2018/2019 lalu. (AFP/Paul Ellis)

 

Namun, Jurgen Klopp mengisyaratkan bahwa dirinya bisa saja berubah pikiran dan siap mendatangkan bek tengah baru. Situasi itu baru akan tercipta apabila Liverpool kehilangan salah satu bek tengahnya lagi.

"Apakah sekarang sudah sempurna? Selama kami bisa menggunakan empat bek tengah itu," ucapnya.

"Jika tidak, maka akan menjadi sedikit lebih rumit dengan jumlah pertandingan yang akan datang. Tidak pernah ada keajaiban ketika Anda menghadirkan bek tengah kelas dunia sampai yang lain fit kembali," ujarnya.

“Selama klub lain tidak menaruhnya di bawah pohon Natal untuk kami dan berkata, 'Ambil dan gunakan selama Anda membutuhkannya', Saya belum terlalu memikirkannya karena itu hanya lima hari sejak kami mengalami masalah itu. Saya rasa tidak, sejujurnya," tegas Klopp.

Sumber: Sportsmole

Disadur dari: Bola.net (Dimas Ardi Prasetya, published 11/12/2023)

4 dari 4 halaman

Berita Terkait