Pedas Komentarnya! Legenda MU Sebut Aston Villa Tidak Akan Juara Liga Inggris Meski Bisa Kalahkan Arsenal dan Man City

oleh Hendry Wibowo diperbarui 11 Des 2023, 18:30 WIB
Para pemain Aston Villa merayakan kemenangannya atas Arsenal pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Villa Park, Birmingham, Inggris, Sabtu (9/12/2023). (AP Photo/Rui Vieira)

Bola.com, Jakarta - Ikon Manchester United (MU), Gary Neville punya komentar pedas terkait rekam jejak Aston Villa di Liga Inggris 2023/2024. 

Dia percaya anak asuh Unai Emery tidak akan memenangkan Liga Inggris musim ini meskipun mereka baru saja secara berturut-turut mengandaskan Manchester City dan Arsenal.

Advertisement

Aston Villa baru-baru ini mengalahkan Arsenal 1-0 di Villa Park, 9 Desember setelah sebelumnya secara meyakinkan menyingkirkan sang juara bertahan Man City 1-0 pada 6 Desember.

Kini Aston Villa berada di posisi ketiga Liga Inggris setelah mengumpulkan 35 poin dalam 16 pertandingan. Mereka hanya tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen Liverpool.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

4 Besar Saja Sudah Bagus

Terlepas dari awal yang luar biasa untuk musim 2023/2024, Neville percaya andai Aston Villa bisa mencapai empat besar saja sudah menjadi prestasi yang luar biasa.

Hanya kakak dari Phil Neville itu tidak melihat Aston Villa punya kans untuk menjadi juara Liga Inggris. 

"Bagi Villa untuk berada di posisi mereka sekarang, itu luar biasa, sama seperti posisi mereka dalam beberapa tahun terakhir," kata Neville melalui podcast The Boot Room. 

"Jadi, bagi saya, selamat untuk Aston Villa, tetapi mereka tidak akan memenangkan liga. Saya bahkan sudah terkejut jika mereka finis di empat besar, namun saya ingin mereka melakukannya," lanjutnya. 

 

 

3 dari 4 halaman

Performa Apik Aston Villa

Ini menjadi hasil fenomenal bagi Aston Villa dalam waktu sepekan ini. Dalam waktu yang tak jauh, Villa berhasil kalahkan dua klub besar Manchester City dan Arsenal dengan skor yang identik. (AP Photo/Rui Vieira)

Aston Villa juga menandai kemenangan kandang ke-15 mereka secara beruntun di Premier League setelah mengalahkan The Gunners. 

Sebuah prestasi yang mereka raih untuk pertama kalinya dalam sejarah klub. Tim ini tidak hanya menampilkan performa luar biasa di Inggris, namun juga saat ini memuncaki grup UEFA Conference League.

Mereka telah memenangkan empat dari lima pertandingan grup dan unggul tiga poin atas Legia Warszawa yang berada di posisi kedua.

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait