MU Hadapi Laga Hidup dan Mati di Liga Champions, Bayern Munchen Ogah Kasihan

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 12 Des 2023, 15:30 WIB
Meski beberapa kali membuat blunder bersama Manchester United, akhirnya Andre Onana mampu menunjukkan aksi heroiknya saat mementahkan eksekusi penalti kontra FC Copenhagen pada matchday ketiga Liga Champions musim 2023/2024 (24/10/2023). Aksi yang juga berbuah tiga poin pertama MU di Liga Champions musim ini sekaligus membuktikan bahwa ia memang piawai dalam menggagalkan eksekusi penalti di pentas Eropa. Hingga kini ia tercatat telah menggagalkan 3 eksekusi penalti dari tiga pemain berbeda di Liga Champions. Berikut daftar lengkap ketiganya. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Manchester - Manchester United (MU) akan malakoni laga hidup mati di Liga Champions 2023/2024 saat berjumpa Bayern Munchen pada matchday keenam Grup A di Old Trafford, Rabu (13/12/2023) dini hari WIB. Pelatih Thomas Tuchel memastikan timnya bakal mencegah MU mengeluarkan performa terbaik.

MU membutuhkan kemenangan atas Bayern Munchen untuk menjaga asa lolos ke 16 besar Liga Champions 2023/2024. Saat ini, klub berjulukan Setan Merah itu berada di dasar klasemen dengan raihan lima poin.

Advertisement

Selain butuh kemenangan, MU juga butuh keajaiban karena nasibnya akan ditentukan duel FC Copenhagen Vs Galatasaray. Dengan skenario mengalahkan Bayern dan duel lainnya berakhir imbang, maka MU dipastikan lolos ke babak 16 besar.

"Pertandingan di Manchester selalu besar. Mereka adalah klub yang besar, menggetarkan. Kami mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menghadapi United," kata Thomnas Tuchel seperti dikutip situs resmi UEFA.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Ogah Kasihan

Sementara MU harus terpuruk di dasar klasemen sementara Grup A. (AP Photo/Matthias Schrader)

Pelatih Thomas Tuchel menegaskan Bayern Munchen tak mau kasihan kepada MU. Meskipun laga kontra MU sudah tak menentukan nasib Bayern, tetapi klub asal Jerman itu siap mengerahkan kemampuan terbaik untuk meraih kemenangan.

"Mereka sangat bagus dan sulit untuk dilawan. Kami berharap kami bisa memastikan mereka tidak mencapai performa terbaiknya," tegas Tuchel.

Bayern sudah lolos ke 16 besar Liga Champions 2023/2024 dengan status juara Grup A. Bayern sejauh ini meraih 13 poin dari lima laga yang sudah dimainkan.

3 dari 4 halaman

Tak Ramah

Marcus Rashford meneruskan ketajamnnya bersama Manchester United musim ini dengan mencetak dua gol ke gawang Charlton Athletic meski memulai laga sebagai pemain pengganti pada laga perempatfinal Carabao Cup 2022 di Old Trafford Stadium, Rabu (11/1/2023) dini hari WIB yang berkesudahan 3-0 untuk Setan Merah. Dengah hasil ini MU memastikan lolos ke babak semifinal. (AP Photo/Dave Thompson)

Bayern Munchen tak boleh gegabah melawan MU di Old Trafford. Klub asal Jerman itu ternyata punya catatan tak bagus saat bermain di kandang MU.

Dalam empat lawatan ke kandang MU, Bayern Munchen hanya menang sekali. Adapun sisanya meraih sekali kekalahan dan dua kali imbang.

Kemenangan terakhir Bayern Munchen di Old Trafford terjadi dengan skor 1-0 pada 3 April 2001. Situasi ini tentu bakal membuat duel nanti menarik untuk dinantikan.

4 dari 4 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

Berita Terkait