Link Live Streaming Liga Champions: Dortmund Vs PSG

oleh Aryo Atmaja diperbarui 14 Des 2023, 02:45 WIB
Liga Champions - Dortmund Vs PSG (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta -  Link live streaming pertandingan Liga Champions 2023/2024. Borussia Dortmund akan menjamu Paris Saint-Germain pada laga pamungkas Grup F yang berlangsung di Signal Iduna Park, Kamis (14/12/2023) dini hari WIB. Laga ini diprediksi bakal berlangsung panas dan sengit.

Borussia Dortmund sejatinya sudah lolos ke 16 besar Liga Champions 2023/2024. Namun, pasukan Edin Terzic tentu ingin meraih kemenangan demi menutup babak penyisihan Grup F dengan manis.

Advertisement

Sementara itu, Paris Saint-Germain juga punya misi sama. Kemenangan atas Dortmund bisa membantu PSG lolos ke babak gugur karena saat ini berada di posisi kedua dengan nilai tujuh poin.

Bila kalah, besar kemungkinan nasib PSG akan ditentukan laga lain. Sehingga kemenangan menjadi harga mati untuk bisa mendampingi Dortmund ke babak 16 besar.

Laga ini menjadi pertemuan keenam sepanjang sejarah. Paris Saint-Germain meraih dua kemenangan, Borussia Dortmund meraih sekali kemenangan, dan satu laga berakhir imbang.

Nikmati keseruan pertandingannya dengan mengakses link live streaming berikut ini.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Link Live Streaming Pertandingannya

Para pemain Paris Saint-Germain (PSG) merayakan gol yang dicetak oleh Achraf Hakimi ke gawang Borussia Dortmund pada laga Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Rabu (20/9/2023). PSG menang dengan skor 2-0. (AP Photo/Michel Euler)

Matchday 6 Grup F Liga Champions 2023/2024

Kamis, 14 Desember 2023

  • Borussia Dortmund Vs PSG
  • Stadion Signal Iduna Park
  • Kick-off: 03.00 WIB
  • Live Streaming: Vidio
  • Link Live Streaming: https://www.vidio.com/live/6686?schedule_id=3135188
3 dari 4 halaman

Bukan Laga Mudah

Kiper Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Donnarumma, menangkap bola saat melawan Borussia Dortmund pada laga Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Rabu (20/9/2023). (AP Photo/Michel Euler)

Borussia Dortmund bertekad untuk menutup penyisah grup dengan kemenangan. Pelatih Edin Terzic sadar timnya bakal mendapatkan tekanan dari Paris Saint-Germain yang butuh kemenangan.

Namun, Dortmund dipastikan tanpa belas kasihan dalam laga nanti. Terzic menegaskan Dortmund akan berusaha untuk mencetak banyak gol demi memberikan kemenangan untuk suporter.

"Pertandingan besok adalah tentang menemukan kombinasi yang tepat dan saling mendukung satu sama lain," kata Edin Terzic.

"Ini adalah satu-satunya cara untuk memaksa lawan melakukan hal-hal yang tidak mereka inginkan. Paris harus menang, tetapi mereka akan tahu bahwa kami juga ingin menang," tegas Edin Terzic.

Dortmund diprediksi akan memainkan skema 4-2-3-1. Trio Julian Brandt, Jamie Bynoe-Gittens, dan Marco Reus di lini tengah akan mendukung Nicklas Fullkrug yang jadi ujung tombak.

4 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Liga Champions - Ilustrasi Piala Liga Champions (Bola.com/Adreanus Titus)

Borussia Dortmund (4-2-3-1): Gregor Kobel (kiper), Marius Wolf, Mats Hummels, Nico Schlotterbeck, Ramy Baensebaini (belakang), Marcel Sabitzer, Salih Ozcan, Julian Brandt, Jamie Bynoe-Gittens, Marco Reus (tengah), Nicklas Fullkrug (depan)

Pelatih: Edin Terzic (Jerman)

Paris Saint-Germain (4-3-3): Gianluigi Donnarumma (kiper), Archaf Hakimi, Milan Skriniar, Marquinhos, Lucas Hernandez (belakang), Manuel Ugarte, Lee Kang-in, Vitinha (tengah), Randal Kolo Muani, Bradley Barcola, Kylian Mbappe (depan)

Pelatih: Luis Enrique (Spanyol)

Berita Terkait