Bola.com, Liverpool - Manchester City akan bersua Everton pada laga pekan ke-19 Premier League di Goodison Park, Liverpool, Kamis (28/12/2023) dini hari WIB. City yang baru saja meraih trofi Piala Dunia Antarklub 2023 berpeluang memetik tiga poin.
Man City sukses meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub tahun ini setelah mengalahkan Fluminense di final. Menjalani duel di King Abdullah Sports City, Jeddah, Sabtu (23/12/2023) dini hari WIB, The Citizens menang empat gol tanpa balas.
Keempat gol kemenangan Manchester City disarangkan Julian Alvarez pada menit ke-1 dan 88', gol bunuh diri Nino menit ke-27, dan Phil Foden menit ke-72.
Bagi Man City, itu adalah trofi kelima pada 2023. Sebelumnya, mereka menjadi kampiun di Premier League, Piala FA, Liga Champions, dan Piala Super Eropa.
Kini, Manchester City mengalihkan fokus berlaga di Premier League. Mereka pun berambisi memetik kemenangan ketika bertandang ke markas Everton.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kans Petik 3 Poin
Kans Man City meraih tiga poin dalam pertandingan ini terbilang besar. The Citziens mampu menyapu bersih kemenangan dalam enam lawatan terakhir ke Goodison Park.
Mereka juga mampu mencetak minimal tiga gol dalam empat dari enam pertandingan tersebut. Hasil positif kontra Everton akan membuat Manchester City kembali menghuni peringkat empat klasemen sementara liga.
Saat ini, City menghuni peringkat lima dengan nilai 34. Mereka tertinggal dua poin dari Tottenham Hotspur yang berada di posisi keempat.
Sementara itu, Everton tidak dalam performa yang baik. The Toffees menelan dua kekalahan beruntun diseluruh ajang, yakni dari Fulham di Carabao Cup serta kontra Tottenham Hotspur di Premier League.
Meski begitu, mereka perlahan menjauh dari zona degradasi. Saat ini, Everton menghuni peringkat ke-16 dengan torehan 16 angka, unggul empat poin atas Luton Town di tempat ke-18 atau batas akhir zona merah.
Prakiraan susunan pemain:
Everton (4-5-1): Jordan Pickford; Nathan Patterson; James Tarkowski, Jarrad Branthwaite, Vitalii Mykolenko; Jack Harrison, Andre Gomes, Amadou Onana, James Garner, Dwight McNeil; Dominic Calvert-Lewin.
Manajer: Sean Dyche
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Rodri, Mateo Kovacic; Phil Foden, Bernardo Silva, Jack Grealish; Julian Alvarez.
Manajer: Pep Guardiola
Statistik dan catatan pertemuan kedua tim:
Head to head
- 14/05/23 Everton 0 - 3 Manchester City (Premier League)
- 31/12/22 Manchester City 1 - 1 Everton (Premier League)
- 27/02/22 Everton 0 - 1 Manchester City (Premier League)
- 21/11/21 Manchester City 3 - 0 Everton (Premier League)
- 23/05/21 Manchester City 5 - 0 Everton (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Everton
- 08/12/23 Everton 3 - 0 Newcastle United (Premier League)
- 10/12/23 Everton 2 - 0 Chelsea (Premier League)
- 17/12/23 Burnley 0 - 2 Everton (Premier League)
- 20/12/23 Everton 1 - 1 Fulham (Carabao Cup)
- 23/12/23 Tottenham Hotspur 2 - 1 Everton (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Manchester City
- 10/12/23 Luton Town 1 - 2 Manchester City (Premier League)
- 14/12/23 Red Star Belgrade 2 - 3 Manchester City (Liga Champions)
- 16/12/23 Manchester City 2 - 2 Crystal Palace (Premier League)
- 20/12/23 Urawa Reds 0 - 3 Manchester City (Piala Dunia Antarklub 2023)
- 23/12/23 Manchester City 4 - 0 Fluminense (Piala Dunia Antarklub 2023)
Prediksi Bola.com:
Everton 40 - 60 Manchester City