Jelang IBL 2024: Bali United Basketball Umumkan Pemain Asing Anyar, Lepas Sandy Kecenk

oleh Alit Binawan diperbarui 02 Jan 2024, 22:15 WIB
Shooter Bali United Basketball Sandy “Keceng” Febiansyakh Kurniawan saat launching jersey baru Bali United untuk IBL 2023 di Kuta pada Jumat sore (06/01/2023). (Maheswara Putra/Bola.com)

Bola.com, Denpasar - Tip-off perdana gameweek perdana IBL 2024, pekan depan akan digelar. Bali United Basketball lebih dulu menjadi tuan rumah di GOR Purna Krida, Kerobokan.

Pertandingan perdana akan digelar pada Sabtu (13/1/2024) menghadapi Amartha Hangtuah Jakarta. Minggu, Bali United Basketball akan menantang Bima Perkasa Jogja.

Advertisement

Perkenalan skuad sendiri rencananya akan digelar pada Kamis (11/1/2023) di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Sebelum itu, Manajemen Bali United Basketball sudah mendatangkan beberapa pemain asing.

Mereka adalah Ryan Taylor Batte yang berposisi sebagai forward, Kierell Ar'Darius Green yang juga berposisi sebagai forward, dan Xavier Cannefax yang akan mengisi pos di guard. Ketiganya berasal dari Amerika Serikat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

 

 

 

2 dari 3 halaman

Soal Penggawa Asing

Manajer Bali United Basketball Sigit Sugiantoro melalui keterangan resminya telah mengumumkan penggawa asing timnya untuk IBL musim baru.

"Kami dari manajemen, resmi bekerjasama dengan tiga pemain ini sebagai pilar asing baru Bali United," Sigit menuturkan. 

"Pengalaman dan teknik mereka menurut pelatih, menjadi bagian penting untuk kebutuhan tim. Sehingga diharapkan dapat bermanfaat untuk perjalanan tim ini di musim baru. Kami harap mereka bisa mengikuti instruksi pelatih dan bisa beradaptasi dengan cepat," lanjutnya. 

 

 

3 dari 3 halaman

Depak Sandy Kecenk

Selain mendatangkan pemain asing, Bali United Basketball mendepak beberapa pemain lokal. Misalnya Sandy "Kecenk" Febiansyah.

Mantan pemain Timnas Basket Indonesia dan CLS Knights ini sudah tidak dibutuhkan jasanya musim ini. Selama berseragam Bali United, Sandy Keceng mencatatkan 247 poin, 58 assist, lima blok, 58 rebound, dan 37 steal.

"Kami dari manajemen Bali United mengucapkan terima kasih kepada Sandy Keceng atas dedikasi dan perjuangan bersama Bali United di IBL 2023. Kami berharap dia dapat berjuang di karier selanjutnya," ucap Sigit.

Bukan hanya Sandy Keceng, ada pemain lain yang terdepak. Mereka adalah Muhammad Rafie Fadhali dan Handri Satrya Santosa yang juga didepak dari Bali United Basketball.