3 Gim FPS yang Bisa Dipilih Sambil Menunggu S.T.A.L.K.E.R. 2: Heart of Chornobyl

oleh Choki Sihotang diperbarui 05 Jan 2024, 09:22 WIB
Metro Exodus. (Doc: Gamespot)

Bola.com, Jakarta - Bencana memang tak bisa diketahui kapan datangnya, termasuk apa yang terjadi di Rusia beberapa tahun lalu. Malapetaka yang mengerikan itu kemudian dikenal dengan nama bencana Chornobyl.

Bencana Chornobyl terjadi secara tak disengaja pada 26 April 1986. Peristiwa itu menjadi satu di antara bencana reaktor nuklir terburuk dalam sejarah. Puluhan orang meninggal dunia akibat kejadian itu, belum termasuk orang-orang yang terkena radiasi.

Advertisement

Bencana Chornobyl mengilhami pembuat gim menangkap suasana mengerikan itu ke dalam dunia permainan. Ketika S.T.A.L.K.E.R. keluar pada tahun 2007, belum pernah ada gim yang menangkap nuansa Chornobyl.

Suasana kota yang penuh ketegangan, dipadukan dengan kengerian tiada akhir yang tersembunyi di kegelapan, menjadikannya suasana yang sempurna. S.T.A.L.K.E.R. dengan cepat mendapat penggemar khusus yang selalu penasaran untuk menyelesaikan misi.

Kini, setelah hampir 20 tahun, sekuel terkait gim tersebut sedang dalam periode pengembangan. Pihak distributor menyatakan, ada beberapa tambahan fitur yang nantinya akan dinikmati para gamer.

Jika mengacu pada beberapa event gim, S.T.A.L.K.E.R. 2: Heart of Chornobyl akan dirilis pada semester satu tahun 2024. Nah, sembari menunggu rilis terbaru, kalian bisa memilih 3 gim bergenre FPS yang tak kalah heboh ;

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

Cover berita video Extra Time dengan judul: Ada Peran Pemain MU Dalam Aturan Larangan Selebrasi Buka Baju di Lapangan
2 dari 4 halaman

Doom Eternal

Doom Eternal keluar pada 2020. Ini adalah sekuel langsung dari Doom 2016 dan membawa banyak perubahan signifikan yang membuat para player terkesima.

Baku tembak yang brutal, pertarungan cepat, dan pemandangan yang memikat membuat siapapun yang memainkan gim ini akan terasa menyenangkan. Narasi dari gim ini adalah misi menghancurkan iblis dan menyelamatkan planet Bumi.

 

3 dari 4 halaman

Metro Exodus

Metro Exodus menyapa penggila gim pada 2019. Gim ini membawa para player melintasi Moskow yang dilanda perang. Latar gim tergolong keras berkat keberadaan gurun beracun, sehingga para pemain wajib menemukan tempat berlindung yang aman.

Metro Exodus menawarkan beberapa cara memenuhi gaya bermain yang berbeda. Gim ini mempunya sistem kustomisasi senjata, sehingga para pemain tak akan bosan sepanjang merealisasikan gameplay.

Siapa pun yang ingin menjelajahi gurun nuklir sambil menunggu S.T.A.L.K.E.R. 2 harus mencoba gim brilian ini.

 

4 dari 4 halaman

Metro Last Light

Sama seperti Exodus, Metro Last Light terjadi di Moskow dengan latar kekacauan serta peperangan. Beberapa pemain berpendapat, gim ini tergolong susah karena harus benar-benar mengatur strategi bertahan hidup.

Para pemain harus terus-menerus memantau berbagai aspek bertahan hidup, lalu selalu waspada karena senter bisa kehabisan baterai, pemakaian masker gas dan persediaan senjata. Gim ini bisa memberi level ketegangan tinggi, dengan solusi yang harus cerdik.

Sumber : Sportskeeda

Berita Terkait