Foto: Deretan Pemain dengan Jumlah Penampilan Terbanyak Sepanjang Piala Afrika, Ada yang Masih Berpeluang Catatkan Rekor Baru

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 05 Jan 2024, 19:52 WIB
Geremi Njitap (kiri) tercatat telah melakoni 31 kali laga Piala Afrika bersama Kamerun, sejak 1998 hingga 2010. Selama 12 tahun Njitap telah memenangkan dua kali pergelaran tersebut yaitu pada 2000 dan 2002. (AFP/Karim Jafaar)
Seydou Keita (kanan) telah membuat 31 penampilan bersama Mali sepanjang Piala Afrika sejak 2002. Pemain yang sering menjadi andalan Pep Guardiola ketika di Barcelona tersebut sayangnya belum pernah menjuarai ajang tersebut. (AFP/Khaled Desouki)
Ahmed Hassan (tengah) telah menjuarai Piala Afrika sebanyak empat kali (1998, 2006, 2008, dan 2010) bersama Mesir. Pertama kali tampil pada 1996, Hassan tercatat telah tampil sebanyak 32 laga di perhelatan itu. (AFP/Justin Tallis)
Andre Ayew menjadi pemain salah satu pemain kunci di Timnas Ghana. Ayew merupakan kapten dari The Black Stars. Selama Piala Afrika, pria yang kini bermain di Le Havre AC tersebut telah tampil sebanyak 34 kali. Ia bahkan berpeluang memecahkan rekor sebagai pemain dengan penampilan terbanyak sepanjang turnamen tersebut pada tahun ini. Sayangnya, Andre Ayew belum pernah sekalipun mencicipi gelar juara Piala Afrika. (AFP/Khaled Desouki)
Rekor pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Piala Afrika saat ini dipegang oleh Rigobert Song (tengah). Ia tercatat telah memainkan 36 laga bersama Kamerun. Song juga pernah memberikan dua kali gelar juara untuk The Indomitable Lions di AFCON, yaitu pada tahun 2000 dan 2002. (AFP/Rabih Moghrabi)

Berita Terkait