Bola.com, Jakarta - Performa Justin Hubner bersama Wolverhampton Wandersers U-21 mendapatkan atensi. Pemain Timnas Indonesia itu masuk nominasi Player of The Month Premier League 2.
Justin Hubner menjadi satu-satunya Wolves yang masuk daftar itu. Ini tentu menjadi prestasi yang cukup membanggakan.
Justin Hubner akan bersaing dengan Vicente Reyez (Norwich), Luka Harris (Fulham), Francis Okoronkwo (Everton), Callum Marshall (West Ham), Ryan Bartley (Derby), dan Ken Aboh (Norwich).
Premier League 2 adalah kompetisi untuk tim cadangan di Inggris. Pemain-pemain yang ada di situ sebenarnya sangat dekat dengan promosi ke tim utama.
Seperti yang terjadi pada Justin Hubner beberapa waktu lalu. Pemain berusia 20 tahun itu sempat mendapatkan kesempatan masuk skuad utama Wolves meski maish belum dimainkan.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Impresif
Performa Justin Hubner di sepanjang Desember 2023 memang impresif. Pemain kelahiran Den Bosch, Belanda itu tampil dua kali bersama Wolves di ajang Premier League 2.
Hebatnya, dua laga itu dijalani Justin Hubner sebagai kapten. Tak hanya itu, Hubner mampu mencetak dua gol dari dua laga tersebut.
Satu gol ia lesakkan ke gawang Leicester City U-21, sementara satu gol lagi dicetak Hubner ke gawang Blackburn U-21.