Bola.com, Jakarta Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengonfirmasi bahwa mereka mengajukan keluhan kepada PGMOL guna mencari perlindungan lebih untuk Bukayo Saka.
Saka adalah satu di antara pemain yang paling banyak dilanggar di Premier League dan Arsenal telah mengadu ke PGMOL.
"Itu adalah komunikasi harian, atau komunikasi mingguan tentang topik. Tapi tidak ada yang spesifik tentang itu," kata Arsenal.
"Saya pikir wasit tahu. Mereka tahu taktik lawan dan beberapa pemain lebih tepat sasaran dan beberapa pemain lebih sering melakukan tekel dalam cara mereka bermain. Tapi saya pikir mereka sadar akan hal itu," lanjutnya.
"Saya pikir itu sudah berlangsung selama dua tahun, bukan? Kami punya pemain sayap yang memicu banyak pelanggaran dan perhatian. Itu sesuatu yang normal."
43 Pelanggaran
Mikel Arteta, yang timnya berada di urutan keempat di Liga Inggris dan menjamu Liverpool di putaran ketiga Piala FA menyebut kejadian itu sudah lama.
"Saya pikir itu telah berlangsung selama dua tahun. Kami memiliki pemain sayap yang memicu banyak pelanggaran dan perhatian. Itu adalah sesuatu yang normal," lanjutnya.
Saka 43 dilanggar musim ini. Hanya penyerang Crystal Palace Jordan Ayew (65) dan gelandang Newcastle Bruno Guimaraes (53) yang melakukan lebih banyak kena pelanggaran.
7 Kartu Kuning
Sebanyak tujuh kartu kuning telah ditunjukkan kepada pemain lawan setelah dianggap bersalah melakukan pelanggaran terhadap penyerang Inggris itu.
Lima di antaranya merupakan pelanggaran yang sembrono, dan dua lainnya, diberikan kepada bek Aston Villa Lucas Digne dan gelandang Fulham Tom Cairney, termasuk dalam kategori pelanggaran taktis.
Raheem Sterling dari Chelsea telah dilanggar 31 kali dengan 14 kartu kuning dibagikan kepada lawan.
Komplain
Laporan mengklaim klub telah berbicara dengan badan ofisial pertandingan tentang pelanggaran terhadap pemain sayap tersebut.
Sumber: BBC