Bola.com, Jakarta - Rumor baru beredar seputar masa depan Joao Felix. Barcelona kabarnya mulai mempertimbangkan tidak mempermanen status pemain asal Portugal itu.
Joao Felix bergabung bersama Barcelona sebagai pemain pinjaman pada deadline day bursa transfer musim panas 2023. Ia dipinjam dari Atletico Madrid selama satu musim.
Sejauh ini Joao Felix bermain dengan baik di Barcelona. Beberapa kali petinggi Barcelona mengindikasikan keinginan untuk mempermanen pemain yang pernah memperkuat Chelsea sebagai pemain pinjaman itu.
Menurut laporan terbaru Sport, situasinya kini berubah. Status Joao Felix kemungkinan besar tidak akan dipermanen oleh Barcelona.
Performa Menurun
Laporan tersebut mengklaim bahwa ada alasan mengapa Barcelona mempertimbangkan tidak mengangkut Joao Felix secara permanen.
Ini disebabkan performa sang winger mulai menurun. Ia tidak lagi aktif mencetak gol dan assist seperti pada awal musim.
Staff pelatih Barcelona takut sang pemuda hanya akan jadi beban di tim mereka. Jadi mereka menyarankan untuk tidak buru-buru mempermanenkan Felix.
Situasi Keuangan Sulit
Alasan lain mengapa Barcelona kemungkinan besar tidak bisa mempermanen status Joao Felix karena masalah keuangan.
Neraca keuangan Barcelona saat ini lagi minus. Sehingga pengeluaran mereka benar-benar dibatasi oleh La Liga.
Sementara Felix sendiri punya klausul rilis yang sangat besar. Jadi mereka kemungkinan tidak bisa menebus harga itu pada musim panas nanti.
Gaji Naik Besar
Menurut laporan yang beredar, Barcelona juga mengalami masalah dengan gaji Joao Felix.
Gajinya naik hampir 10 kali lipat sesuai dengan kesepakatan awal.
Sumber: Sport
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 11/1/2024)