Skenario Shin Tae-yong demi Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023: 1 Menang, 1 Seri, dan 1 Kalah

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 12 Jan 2024, 15:30 WIB
Starting XI Timnas Indonesia saat menghadapi Libya dalam laga uji coba jelang Piala Asia 2023, Jumat (5/1/2024) malam WIB di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki. (Dok. PSSI)

Bola.com, Doha - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, buka-bukaan dengan media Korea Selatan, News1 dan Sports Seoul, perihal ambisinya di Piala Asia 2023 Qatar.

Di Piala Asia 2023 yang bakal berlangsung pada 12 Januari-10 Februari 2023, Timnas Indonesia masuk Grup D Piala Asia 2023 bersama Timnas Jepang, Timnas Irak, dan Timnas Vietnam.

Advertisement

Shin Tae-yong menargetkan Timnas Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dengan meraih satu kemenangan, sekali seri, dan sekali kalah.

Piala Asia 2023 diikuti oleh 24 peserta yang terbagi ke dalam enam grup. Masing-masing juara grup, runner-up grup, dan empat peringkat ketiga terbaik berhak melaju ke babak gugur.

2 dari 5 halaman

Harapan Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikann aplaus saat Presiden RI, Joko Widodo mengunjungi latihan Timnas Indonesia U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

"Tujuannya adalah babak 16 besar Piala Asia 2023. Jika kami mencapai 16 besar, kami akan fokus untuk melaju ke perempat final," ujar Shin Tae-yong dinukil dari News1.

Namun, di atas kertas, tim berjulukan Skuad Garuda ini masih bisa menang atas Vietnam. Hanya saja, Asnawi Mangkualam dkk. harus berjuang untuk mengimbangi Irak, dan mati-matian supaya tidak kalah telak dari Jepang.

"Vietnam harus dikalahkan. Irak setidaknya harus meraih hasil imbang. Jepang sejujurnya berada pada level yang berbeda," imbuh Shin Tae-yong dilansir dari media Korea Selatan lainnya, Sports Seoul.

3 dari 5 halaman

Berpeluang Jadi 1 dari 4 Peringkat Ketiga Terbaik

Dengan skenario seperti itu, Timnas Indonesia akan mendapatkan empat poin dan berpeluang menjadi satu dari empat tim posisi ketiga terbaik untuk melenggang ke 16 besar Piala Asia 2023.

"Dengan satu kemenangan, sekali seri, dan sekali kekalahan, kami bakal melaju ke 16 besar Piala Asia 2023 dengan posisi ketiga di klasemen," ungkap Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong membandingkan tekad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 seperti Timnas Korea Selatan yang selalu ingin menembus 16 besar setiap kali bermain di Piala Dunia.

Sumber: News1, Sports Seoul

4 dari 5 halaman

26 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023

Kiper

1. Syahrul Trisna - Persikabo 1973

2. Muhamad Riyandi - Persis Solo

3. Ernando Ari Sutaryadi - Persebaya Surabaya

Bek

4. Justin Hubner - Wolverhampton Wanderers U-21

5. Edo Febriansah - Persib Bandung

6. Wahyu Prasetyo - PSIS Semarang

7. Rizky Ridho - Persija Jakarta

8. Jordi Amat - Johor Darul Ta'zim

9. Elkan Baggott - Ipswich Town

10. Sandy Walsh - KV Mechelen

11. Shayne Pattynama - Viking FK

12. Asnawi Mangkualam - Jeonnam Dragons

13. Pratama Arhan - Tokyo Verdy

Gelandang

14. Adam Alis - Borneo FC Samarinda

15. Marc Klok - Persib Bandung

16. Ricky Kambuaya - Dewa United

17. Witan Sulaeman - Bhayangkara FC

18. Egy Maulana - Dewa United

19. Yakob Sayuri - PSM Makassar

20. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze

21. Ivar Jenner - Jong Utrecht

Penyerang

22. Hokky Caraka - PSS Sleman

23. Ramadhan Sananta - Persis Solo

24. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC

25. Dimas Drajad - Persikabo 1973

26. Rafael Struick - ADO Den Haag

5 dari 5 halaman

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

15 Januari 2024

  • Timnas Indonesia Vs Irak
  • Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan
  • Kick-off 21.30 WIB

19 Januari 2024

  • Vietnam Vs Timnas Indonesia
  • Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
  • Kick-off 21.30 WIB

24 Januari 2024

  • Jepang Vs Timnas Indonesia
  • Al Thumama Stadium, Doha
  • Kick-off 18.30 WIB

Berita Terkait