Piala Asia 2023: Striker Vietnam Sebut VAR Bikin Rugi Timnas Indonesia, Maksudnya Apa Ya?

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 16 Jan 2024, 07:15 WIB
Timnas Indonesia Vs Timnas Irak di Piala Asia 2023. (Bola.com/Dok.AFP/KARIM JAAFAR).

Bola.com, Jakarta - Striker Vietnam, Nguyen Van Truong, mengatakan bahwa keberadaan VAR pada Piala Asia 2023 membuat Timnas Indonesia 'tidak bisa bermain-main'.

Vietnam akan berhadapan dengan Timnas Indonesia pada laga kedua Grup D Piala Asia 2023 dalam pertandingan yang digadang-gadang bakal menentukan nasib kedua kesebelasan.

Advertisement

Pada laga perdana Grup D Piala Asia 2023, Vietnam menelan kekalahan 2-4 dari Jepang, sementara Timnas Indonesia kalah 1-3 dari Irak. Nguyen Van Truong merasa hasil melawan Jepang memberikan perspektif baru.

“Seusai laga melawan Jepang, pelatih Troussier cukup bangga saat kami tampil bagus melawan Jepang. Pelajaran terbesar yang saya dapat di laga melawan Jepang adalah keberanian pada pertandingan besar," kata Van Truong dikutip dari Soha.

--

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita- berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Keberadaan VAR

Timnas Indonesia Vs Timnas Irak. (Bola.com/Dok.AFP/KARIM JAAFAR).

Van Truong lalu mengomentari peluang timnya mendulang tiga poin melawan Timnas Indonesia. Ia sudah tidak sabar melakoni pertandingan melawan Tim Garuda.

“Kalau pertandingan melawan Timnas Indonesia mendatang, saya kira Piala Asia tahun ini sudah ada VAR sehingga lawan tidak bisa main-main," kata Van Truong.

3 dari 3 halaman

Saling Memahami

Lebih lanjut, Van Truong menegaskan bahwa yang terpenting untuk disiapkan saat melawan Timnas Indonesia adalah mental. Selain itu, ia juga menuturkan kalau timnya dan lawan sudah memahami satu sama lain.

"Vietnam baru saja bertanding melawan Jepang, jadi pelatih masih fokus melihat pemainnya pulih, dan tidak banyak melakukan persiapan. Saat pertandingan melawan Timnas Indonesia, semua orang mempersiapkan mental dan kenyamanan."

"Catatan pertemuan dengan Timnas Indonesia cukup baik. Begitu banyak sehingga bahwa kedua tim saling memahami dengan sangat baik, dan menurut saya ini adalah pertandingan yang layak untuk disaksikan. Tentu saja, Vietnam bertekad untuk menang."

Sumber: Soha.vn

Berita Terkait