Jurgen Klopp Usai Bawa Liverpool ke Final Carabao Cup Tantang Chelsea: Indahnya Wembley Penuh Warna Merah dan Biru

oleh Hendry Wibowo diperbarui 25 Jan 2024, 07:06 WIB
Luis Diaz dari Liverpool, tengah, Antonee Robinson dari Fulham, kiri, dan Joao Palhinha dari Fulham, kanan, berebut bola pada pertandingan sepak bola leg kedua semifinal Piala Liga Inggris antara Fulham dan Liverpool, di stadion Craven Cottage di London, Inggris, Rabu, 24 Januari 2024. (Foto AP/Kin Cheung)

Bola.com, Jakarta - Liverpool memimpin 2-1 pada leg pertama di Anfield dan hasil imbang 1-1 pada leg kedua di Craven Cottage melawan Fulham sudah cukup membuat anak asuh Jurgen Klopp mentas di final Carabao Cup 2023/2024.

Liverpool pun bakal bersua Chelsea pada final Carabao Cup 2023//2024 yang akan bermain 25 Februari 2024. 

Advertisement

Melalui komentar usai pertandingan melawan Fulham di semifinal Carabao Cup, Manajer Liverpool Jurgen Klopp pertama-tama menyebut tampil di Craven Cottage bukan tugas mudah. 

Kemudian Klopp mengatakan Liverpool sangat menantikan pertandingan melawan Chelsea di final. Yuk scroll ke bawah untuk membaca komentar sang manajer. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

 

2 dari 4 halaman

Liverpool Sangat Senang

"Anda seharusnya melihat ruang ganti - mereka sangat senang, khususnya pemain muda," kata Klopp kepada BBC Radio 5 Live.

"Stadion Wembley akan penuh dengan warna biru dan merah - ini adalah stadion yang bagus." 

"Datang ke markas Fulham malam ini dan kemudian lolos adalah hal yang spesial. Anda tidak pernah bisa menganggap remeh hal-hal seperti ini."

"Permainan sangat terbuka. Kami harus membawa keunggulan agregat sampai akhir dan kini kami sangat menantikan Wembley," tambahnya. 

3 dari 4 halaman

Bertemu Chelsea Lagi di Final

Liverpool kali terakhir juara Carabao Cup pada musim 2021/2022. Yang menariknya kala itu, The Reds juga bertemu Chelsea.

Kedua tim bermain imbang 0-0 usai menjalani laga waktu normal dan perpanjangan waktu.

Namun kemudian Liverpool unggul 11-10 pada adu penalti. Sepanjang sejarah, Liverpool sudah jadi juara Carabao Cup sebanyak sembilan kali.

Sumber: BBC 

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait