Bola.com, Munchen - Thomas Tuchel santer disebut bakal meninggalkan Bbayern Munchen dan menggantikan Xavi Hernandez di Barcelona pada musim depan. Namun, kubu Bayern tegas membantah kabar tersebut.
Saat ini, El Barca lagi getol berburu pelatih baru. Blaugrana butuh sosok yang tepat untuk menggantikan Xavi Hernandez sebagai pelatih baru pada musim 2024/2025.
Sudah ada beberapa nama yang digosipkan akan menangani Barcelona musim depan. Satu di antaranya adalah Thomas Tuchel.
Bahkan ada sejumlah laporan yang menyebut Tuchel baru-baru ini menyatakan minatnya untuk menangani Barcelona. "Pindah ke luar negeri adalah sesuatu yang terus menarik minat saya. Spanyol memiliki liga yang luar biasa," ucap Thomas Tuchel.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Salah Paham
Bayern Munchen menyebut pernyataan eks manajer Chelsea tersebut dipelintir media. Mereka menyebut pernyataan sang pelatih disalahartikan.
"Thomas Tuchel tidak pernah berbicara mengenai Xavi dan suksesornya, seperti yang diklaim orang-orang dari dirinya," tulis pernyataan resmi Bayern.
"Pelatih kepala kami, Thomas Tuchel ditanyai para pendukung kami pada Minggu terkait pengalamannya melatih di luar Jerman tepatnya di Paris Saint-Germain dan Chelsea, dan dia hanya memberikan sudur pandang yang dia ketahui."
Tidak Akan Dibiarkan
Pada kesempatan yang sama, Bayern menegaskan tidak akan tinggal diam dengan fitnah terhadap Tuchel. Mereka siap memproses pihak-pihak yang menyebarkan informasi yang keliru terkait asing pelatih.
"Tuchel pada saat itu menjawab pertanyaan-pertanyaan umum dari fans kami yang berasal dari Spanyol. Ia tidak pernah berbicara terkait Xavi Hernandez dan suksesornya seperti yang diberitakan," sambung pernyatan Bayern.
"Kami tidak akan menerima lagi pernyataan-pernyataan menyesatkan terkait pelatih kami, di mana pernyataan-pernyataan ini datang dari sumber yang sama," tutup pernyataan resmi tersebut.
Banyak Calon
Menurut gosip yang beredar, Barcelona saat ini mendekati beberapa pelatih untuk menjadi pengganti Xavi Hernandez.
Ada Jurgen Klopp, Imanol Alguacil, Xabi Alonso, dan Roberto De Zerbi yang disebut-sebut jadi kandidat pelatih baru El Barca.
Sumber: Bayern Munchen
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 30/01/2024)