Reaksi Netizen setelah Shin Tae-yong Dapat Tawaran dari Negara Lain: Jangan Pergi Coach STY!

oleh Hery Kurniawan diperbarui 30 Jan 2024, 15:15 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam laga melawan Jepang di Grup D Piala Asia 2023, Rabu (24/1/2024). (AFP/Giuseppe Cacace)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengungkapkan hal yang menarik. Shin menyebut mendapatkan tawaran untuk melatih negara lain.

Shin Tae-yong mengungkapkan hal itu kepada media Korea Selatan, Sports Kyunghyang. Menariknya Shin menyebut tawaran itu bukan dari negara Asia Tenggara. Meski ia kemudian enggan menyebut secara pasti dari mana tawaran itu berasal.

Advertisement

"Saya menerima tawaran itu sekitar seminggu yang lalu," ujar Shin Tae-yong kepada Sports Kyunghyang.

Masa depan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia memang menuai perbincangan. Ada pihak yang menginginkan kontraknya diperpanjang. Ada pula yang enggan melihat Shin menukangi Tim Garuda di masa depan.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Komitmen

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan gestur jempol saat laga 16 besar Piala Asia 2023 melawan Australia yang berlangsung di assim bin Hamad Stadium, Doha, Qatar, Minggu (28/01/2024). (AP Photo/Aijaz Rahi)

Shin Tae-yong kemudian menjelaskan belum lama ini ia sudah menjalani perbincangan dengan PSSI. Perbincangan itu untuk membahas perpanjangan masa kontraknya.

Kontrak terkini Shin Tae-yong baru akan berakhir pada Juni 2024. Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan ingin menghormati kontrak itu.

"Ada pembicaraan untuk memperpanjang kontrak saya, dan saya bisa saja membayar denda dan pergi ke tempat lain. Namun, saat ini saya akan menepati janji saya untuk memperpanjang masa kontrak dengan Indonesia hingga Juni 2024," tandas Shin Tae-yong

3 dari 6 halaman

Di Tangan Erick Thohir

Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan) bertemu dengan Duta Piala Dunia U-17 2023, Radja Nainggolan didampingi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat menyaksikan laga antara Timnas Indonesia U-17 menghadapi Timnas U-17 Ekuador pada laga pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Sebelumnya wakil ketua umum PSSI, Zainudin Amali menyatakan masa depan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia ada di tangan sang ketua umum, Erick Thohir.

Menurut Amali, Erick Thohir dalam waktu dekat akan memutuskan. Apakah PSSI akan memeprpanjang kontrak Shin Tae-yong atau tidak.

"Belum tahu, Exco sudah serahkan ke Ketum. Keputusan Ketum akan kami ikuti. Itu rapat resmi. Salah satu keputusan bahwa silahkan Ketum putuskan," tegasnya.

Netizen pun memiliki beragam reaksi mengenai kabar tersebut. Kami mengumpulkannya di bawah ini.

4 dari 6 halaman

Jangan Pergi

Netizen dengan akun @anggilisatalia tampak mulai khawatir. Ia tak ingin Shin Tae-yong meninggalkan Timnas Indonesia.

"Jangan pergi Coach STY," ujarnya.

5 dari 6 halaman

Jangan Ragu

PSSI diminta untuk tak ragu segera memberikan kontrak baru kepada Shin Tae-yong. Seperti yang diungkapkan oleh @marimoz0r0.

"Ngelolosin negara yang cuma punya satu kompetisi doang, tadinya peringkat 175 FIFA ke Piala Asia U20, U23, Senior. Bahkan cetak sejarah lolos 16 besar. Kok bisa-bisanya ragu untuk memperpanjang. Apalagi yang bikin narasi hate speech enggak sadar diri banget," ujarnya.

6 dari 6 halaman

Mulai dari Nol

Sementara netizen dengan akun @anggiasereniaa memilii kekhawatiran yang sama. Ia merasa Timnas Indonesia akan memulai lagi dari awal jika Shin Tae-yong pergi.

"Gila kalau sampai benar-benar out bakalan mulai semua dari 0 lagi padahal di era STYM permainan enak dipandang, kok malah enggak mau diperpanjang takutnya nanti setelah ganti lawan Thailand atau Vietnam selalu kalah terus jadi kepikiran," keluhnya.

Berita Terkait