Liga Inggris: Mikel Arteta Geram! Enggak Suka Digosipkan Meninggalkan Arsenal

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 30 Jan 2024, 18:30 WIB
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (AP Photo/Ian Walton)

Bola.com, Jakarta - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, merasa jengkel. Pelatih asal Spanyol itu terdengar tidak suka harus membantah gosip yang menyebutnya bakal meninggalkan Emirates Stadium pada akhir musim 2023/2024.

Ada dua kabar mengejutkan pada akhir pekan lalu dari sepak bola Eropa. Pertama, pengumuman mundurnya Jurgen Klopp sebagai pelatih Liverpool, Jumat (26/1/2024). Kemudian Xavi juga mengucapakn hal serupa pada Minggu (28/1/2024).

Advertisement

Kedua pelatih itu bakal meninggalkan tim asuhannya masing-masing pada akhir musim nanti. Jadi musim 2023/2024 ini adalah musim terakhir bagi keduanya. Upaya maksimal tentu akan diberikan keduanya pada musim ini.

Menyusul kabar kepergian dua pelatih itu, Mikel Arteta pun sempat dikabarkan bakal meninggalkan Arsenal pada akhir musim ini. Kabar itu ternyata membuat Mikel Arteta jengkel.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Bantahan Arteta

Ekspresi kesal pelatih Arsenal, Mikel Arteta, saat melawan Fulham pada laga pekan ke-20 Liga Inggris 2023/2024 di Craven Cottage, Minggu (31/12/2023). Hasil ini membuat Arsenal tertahan di posisi empat klasemen Liga Inggris 2023/2024 dengan raihan 40 angka. Sementara itu Fulham kini mengemas 24 angka dan naik ke posisi 13. (AP Photo/Alastair Grant)

Kabar kepergian Mikel Arteta kali pertama diberitakan oleh media Spanyol, Diario AS. Menurut mereka, Mike Arteta telah memberitahu rekan-rekannya bahwa dia mungkin saja meninggalkan Arsenal.

Mikel Arteta disebut bisa tergiur dengan kursi kosong di Barcelona setelah kepergian Xavi. Sebagai jebolan akademi Barcelona, Arteta punya hubungan dekat dengan klub. Meski begitu, kabar ini dibantah langsung oleh Arteta.

"Tidak, itu benar-benar berita palsu. Saya tidak tahu asal-muasal gosip ini, sungguh tidak benar, dan saya sangat kesal dengan ini," tegasnya.

"Saya sampai terheran-heran. Berita itu tidak punya sumber tepercaya. Anda harus berhati-hati ketika menulis sesuatu seperti kabar kemarin," lanjutnya.

3 dari 5 halaman

Jadwal Pekan 22 Premier League 2023/2024

Premier League - Ilustrasi Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Rabu, 31 Januari 2024

  • 02.30 WIB - Nottingham Forest vs Arsenal
  • 02.45 WIB - Luton Town vs Brighton
  • 02.45 WIB - Fulham vs Everton
  • 03.00 WIB - Crystal Palace vs Sheffield United
  • 03.15 WIB - Aston Villa vs Newcastle

Kamis, 1 Februari 2024

  • 02.30 WIB - Man City vs Burnley
  • 02.30 WIB - Tottenham vs Brentford
  • 03.15 WIB - Liverpool vs Chelsea

Jumat, 2 Februari 2024

  • 02.30 WIB - West Ham vs Bournemouth
  • 03.15 WIB - Wolves vs Man United
4 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Berita Terkait