Thailand Tersingkir di Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Wakil ASEAN Habis

oleh Hery Kurniawan diperbarui 30 Jan 2024, 20:38 WIB
Gelandang Timnas Thailand, Sarach Yooyen (biru) berduel dengan gelandang Timnas Uzbekistan, Diyor Kholmatov dalam laga babak 16 besar Piala Asia 2023, Selasa (30/1/2024). (AFP/Karim Jaafar)

Bola.com, Doha - Usai sudah perjalanan Timnas Thailand di Piala Asia 2023. Skuad The War Elephant tersingkir di babak 16 besar turnamen tersebut.

Bermain di Al Janoub Stadium, Al Wakrah, Qatar, Selasa (30/1/2024) malam WIB, Timnas Thailand kalah dengan skor tipis 1-2 dari Timnas Uzbekistan.

Advertisement

Azizbek Turgunboev membawa Timnas Uzbekistan unggul pada menit ke-37. Timnas Thailand sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-58 lewat gol yang dicetak oleh Supachok Sarachat.

Namun, pada menit ke-65, Timnas Uzbekistan mencetak gol lewat Abbosbek Fayzullaev. Itu adalah gol kemenangan mereka.

Kegagalan Timnas Thailand ini sekaligus menyudahi perjuangan tim-tim dari Asia Tenggara (ASEAN) di Piala Asia 2023. Sebelumnya, Timnas Indonesia, Timnas Malaysia, dan Timnas Vietnam juga sudah tersingkir.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Vietnam Terburuk

Timnas Indonesia berhasil menjaga peluang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 usai menang 1-0 atas Vietnam. Satu-satunya gol Indonesia dicetak oleh Asnawi Mangkualam lewat titik penalti. (AP Photo/Hussein Sayed)

Timnas Thailand dan Timnas Indonesia menjadi negara ASEAN dengan penampilan terbaik di Piala Asia 2023. Keduanya mampu lolos hingga babak 16 besar.

Timnas Indonesia kalah 0-4 dari Timnas Australia di fase tersebut. Sementara Timnas Thailand kalah 1-2 dari Timnas Uzbekistan.

Timnas Malaysia tersingkir di babak grup. Namun, Harimau Malaya  menutup persaingan di Grup E dengan baik. Mereka mampu menahan Timnas Korea Selatan 3-3.

Timnas Vietnam menjadi tim ASEAN dengan penampilan terburuk di Piala Asia 2023. Tim asuhan Philippe Troussier kalah tiga kali dari tiga laga di Grup D.

3 dari 3 halaman

Daftar Susunan Pemain

Piala Asia - Uzbekistan Vs Thailand (Bola.com/Adreanus Titus)
  • Timnas Uzbekistan (3-4-3): Yusupov (Kiper), Khusanov, Eshmurodov, Ashurmatov (Belakang), Turgunboev, Khamrobekov, Kholmatov, Safiyev (Tengah), Urunov, Masharipov, Fayzullaev (Depan).
  • Pelatih: Srecko Katanec
  • Timnas Thailand (4-5-1): Khammai (Kiper), Michelson, Dolah, Hemviboon, Bunmathan (Belakang), Pomphan, Phumichantuk, Yooyen, Kanitsribampen, Charoen (Tengah), Jaided (Depan).
  • Pelatih: Masatada Ishii

Berita Terkait