Bola.com, Jakarta - Memiliki kecepatan berlari di atas rata-rata menjadi senjata bagi pesepak bola untuk melewati kawalan pemain lawan. Sejumlah pemain di Liga Inggris memiliki kecepatan lari yang luar biasa, bahkan nyaris menyamai Usain Bolt.
Satu di antara pemain di Liga Inggris yang terkenal akan kecepatannya adalah Kyle Walker. Pada musim lalu, dia mampu mencatatkan kecepatan berlari hingga 37,31 km/jam.
Padahal ketika itu, dia telah berusia 33 tahun. Namun, Walker yang mengandalkan kecepatan plus dribel mumpuni, kerap menjadi tumpuan Manchester City dalam melancarkan serangan.
Namun pada musim ini, Kyle Walker tak masuk daftar pemain tercepat di Liga Inggris. Berikut lima pesepak bola tercepat di Liga Inggris 2023/2024. Langsung saja simak daftar para pemain ini satu persatu.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dara O'Shea
Pemain berusia 25 tahun tersebut bergabung dengan Burnley pada musim panas 2023. O'Shea ditebus Burnley dari West Bromwich Albion dengan nilai transfer yang mencapai 7 juta poundsterling.
Berposisi sebagai bek tengah, Dara O'Shea memiliki kemampuan yang unik, yakni kecepatan berlari. Dia diketahui memiliki kecepatan hingga 36,73 km/jam.
Dengan keunggulannya tersebut, O'Shea bisa melakukan overlap dan membantu serangan Burnley. Pada musim ini, dia telah tampil dalam 23 pertandingan dan mencetak satu gol.
Dominik Szoboszlai
Szoboszlai ditebus Liverpool dari RB Leipzig pada 2 Juli 2023 dengan banderol 60 juta poundsterling. Gelandang Timnas Hungaria itu pun mampu menjadi satu di antara pemain penting The Reds di lini tengah.
Pada musim ini, pemain Dominik Szoboszlai telah tampil dalam 28 pertandingan diseluruh ajang, mencetak lima gol dan empat assist. Torehan tersebut bukan sesuatu yang mengherankan karena dia memiliki kecepatan di atas rata-rata.
Kecepatan tertinggi Dominik Szoboszlai dalam pertandingan adalah 36,76 km/jam.
Pedro Neto
Berposisi sebagai winger, Pedro Neto merupakan sosok andalan di lini depan Wolverhampton Wanderers. Membela The Wolves sejak 2019, eks pemain Lazio itu telah mencetak 14 gol plus 25 assist dari 128 pertandingan diseluruh ajang.
Kepiawaian Neto dalam membobol gawang lawan juga didukung kelincahannya dalam melepaskan diri dari kawalan pemain belakang lawan. Bahkan, pemain asal Portugal tersebut pernah mencatatkan kecepatan tertinggi 36,86 km/jam di Liga Inggris musim ini.
Chiedozie Ogbene
Ogbene baru bergabung dengan Luton Town pada musim panas tahun lalu, setelah digaet dari Rotherham United. Pemain berusia 26 tahun tersebut menjadi satu di antara pilar pentung Luton di lini serang.
Dia kerap merepotkan barisan belakang tim lawan. Apalagi, Chiedozie Ogbene tercatat memiliki kecepatan berlari hingga 36,93 km/jam.
Berkat kemampuannya tersebut, Ogbene berhasil mencetak tiga gol dan satu assist dari 26 pertandingan diseluruh ajang bersama Luton Town.
Micky van de Ven
Status pemain tercepat di Liga Inggris musim ini dipegang Micky van de Ven. Bek Tottenham Hotspur tersebut mampu berlari dengan kecepatan hingga 37,38 km/jam.
Catatan tersebut ditorehkan Van de Ven ketika Tottenham bersua Everton pada laga pekan ke-23 Premier League di Goodison Park, 3 Februari 2024. Dalam duel itu, Tottenham harus puas bermain imbang 2-2 kontra Everton.
Memiliki kecepatan berlari hingga 37,38 km per jam, Micky van de Ven nyaris sejajar dengan Usain Bolt. Sprinter asal Jamaika tersebut berlari dengan kecepatan sekitar 37,6 kilometer per jam, ketika mencatatkan waktu 9,58 detik pada lomba lari 100 meter di Olimpiade 2008 Beijing.
Sumber: SPORTbible
Baca Juga
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut