Bola.com, Jakarta - Para manajer di EA FC 24 pasti sudah sangat paham arti kemenangan dalam setiap pertandingan. Yup, selain bisa meningkatkan OVR tim, raihan maksimal ketika berhadapan dengan lawan bisa melancarkan program rating individu.
Oleh karena itu, pemilihan formasi ofensif menjadi satu di antara kunci kesuksesan pemilik klub di EA FC 24. Peran formasi menjadi pintu bagi setiap manajer agar berjaya di Ultimate Team.
Pada zona pemilihan formasi tim, ada beberapa penyetaraan yang berkaitan dengan gaya bermain dan komposisi pemain di klub tersebut. Kuncinya adalah memanfaatkan pemain yang ada, dan jangan memaksakan seorang penggawa tim berlaga bukan di peran aslinya.
Sekarang, yuk kita simak sejenak opsi formasi ofensif terpopuler di EA FC 24 ;
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Formasi 4-2-2-2
Formasi ini menjadi sebuah kelaziman bagi tim yang butuh keseimbangan dalam area permainan, bukan lini per lini. Artinya, ada empat pemain berkarakter bertahan yang kuat, dengan kombinasi full-back yang punya karakter ofensif di atas rata-rata.
Namun, yang paling penting dari formasi ini adalah penggunaan dua gelandang bertahan dan dua gelandang serang, dengan satu di antaranya bisa memperkuat pertahanan.
Selain itu, manajer yang menggunakan formasi ini bisa mengubah pola dasar. Artinya, tim dengan model seperti itu bisa memainkan empat penyerang sekaligus. Artinya, kunci tetap ada di dua gelandang bertahan sebagai penyangga awal lini pertahanan, sekaligus jembatan ofensif.
Meski sangat sempit, bek sayap tetap bisa berkontribusi saat tim menekan lawan. Keunggulan lain, umpan untuk para striker bisa berasal dari mana saja.
Formasi 4-4-2
Formasi yang sangat lazim alias umum bagi tim yang benar-benar menyeimbangkan unsur bertahan dan menyerang. Ada beberapa variasi gameplay dari formasi ini, dan sudah tersedia di platform gim ini.
Jika mengacu pada zona, formasi ini sangat fleksibel, sehingga kekuatan sangat seimbang di setiap lini, bukan sekadar area semata. Seperti biasa, label ini memainkan dua striker utama, baik yang murni CF ataupun kombinasi antara CF dengan AMF atau ST.
Ada empat gelandang yang secara teori wajib cekatan berkontribusi dalam bertahan dan menyerang. Pada role terbaru, ada winger murni dan atau gelandang sayap yang memiliki peran krusial ketika tim melakukan transisi, terutama saat mendapat serangan balik.
Sekadar informasi, ada beberapa variasi dari formasi 4-4-2 yang paling ramai dipakai para manajer di EA FC 24. Yup, variasi holding 4-4-2 (2), yang ditandai dengan dua gelandang tengah yang dimodifikasi menjadi gelandang bertahan (CDM), menjadi patron terkenal.
Formasi 4-3-2-1
Seperti popularitasnya di FIFA 23, formasi Pohon Natal 4-3-2-1 tetap menjadi pilihan di antara formasi ofensif terbaik EA FC 24. Jika mengacu ke beberapa komentar pengguna, model ini memiliki sedikit kelemahan, yakni performa bertahan yang menurun dibanding seri sebelumnya.
Saat menggunakan formasi ini, penting berhati-hati memilih pemain di setiap posisi. Jika kalian punya banyak koin, silakan membeli kartu TOTY Lionel Messi. Ternyata, keberadaan Messi dalam formasi ini sangat membantu, apalagi saat dipasang sebagai CF.
Tips sederhana formasi. Ada tiga penyerang, maka pembagiannya wajib ada satu striker yang memiliki kecepatan, dan satunya lagi berkemampuan merebut bola saat serangan patah di area kotak penalti lawan.
Sumber : Sportskeeda